Kita sekarang punya lebih dari 80 proyek dengan pengembang-pengembang
Jakarta (ANTARA) - Direktur PT Bank Nationalnobu Tbk (NOBU) Hendra Kurniawan mengungkapkan berbagai capaian kinerja bisnis dari Bank Nobu sepanjang Januari-September 2023

Pertama, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah pengembang terkemuka untuk menyalurkan Kredit Perumahan Rakyat (KPR) dan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA).

“Kita sekarang punya lebih dari 80 proyek dengan pengembang-pengembang, seperti ada di Lipo Karawaci, Lipo Cikarang, dan Ciputra. Kalau kita lihat pertumbuhannya, dari Desember 2022 di Rp6,4 triliun, sekarang di September 2023 kita sudah Rp7,36 triliun. Secara year to date (Ytd), kredit consumer Bank Nobu bertumbuh 14 persen,” ungkap dia dalam acara Paparan Kinerja Kuartal III Tahun 2023 secara virtual di Jakarta, Kamis.

Untuk digital payment (QRIS), pihaknya sudah mempunyai 800 ribu merchant dan mencapai Gross Merchant Value dengan total belanja per bulan mencapai Rp2,3 triliun. Pemanfaatan QRIS sering digunakan untuk pembelian pulsa, belanja, menonton bioskop, hingga makan di restoran.

Jika melihat tren, terjadi peningkatan frekuensi transaksi QRIS dari 4,5 juta pada Desember 2022 hingga 20,8 juta pada September 2023.

“Ini cukup men-generate juga pendapatan fee based income. Kita tentunya dalam membangun ini juga bekerja sama dengan yang payment aggregator atau payment gateway karena memang ini kan juga ada industri khusus yang juga bergerak di bidang payment ini,” ucapnya.

Melihat dari segmen Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Bank Nobu menyalurkan KUR sebesar Rp674 miliar pada September 2023.

Kerja sama dalam kaitannya dengan KUR dilakukan dengan metode kluster, yaitu adanya sebuah ekosistem yang memang dianggap potensial. Misalnya, Bank Nobu bekerja sama dengan distributor otomotif motor maupun mobil karena ekosistem tersebut sedang memiliki potensi bisnis yang besar.

“Tentunya pelayanan ini kita memberikan satu kemudahan dan cepat dalam prosesnya. Inilah yang menjadi satu tantangan bagaimana pemberian kredit juga tetap aman,” kata Hendra.

Baca juga: Amartha dan Nobu Bank sepakat beri permodalan UMKM Rp100 miliar
Baca juga: Bank Mandiri siapkan uang Rp23,2 triliun kebutuhan Natal-Tahun Baru
Baca juga: ADB masih dalam pembicaraan untuk danai jalur MRT Timur-Barat

 

Pewarta: M Baqir Idrus Alatas
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2023