London (ANTARA News) - Pemain Gelandang Tengah Queens Park Rangers (QPR) Park Ji-sung akan bergabung ke klub Belanda PSV Eindhoven dengan status pinjaman, demikian pernyataan klub Queens Park Rangers, Kamis.

Mantan pemain timnas Korea Selatan pernah menghabiskan tiga musim di PSV sebelum pindah ke Manchester United pada 2005.

Setelah sukses di Old Trafford pemain berusia 32 tahun itu bergabung ke QPR musim lalu namun gagal memberikan efek positif, akhirnya kehilangan ban kapten karena klub itu terdegradasi dari Liga Utama Inggris.

"Kesepakatan ini setelah Park mendapatkan izin kerja," kata klub asal London barat itu dalam situsnya (www.qpr.co.uk)

"Selama ini, ia akan terus berlatih dengan QPR," demikian dilasir Reuters.

Park adalah pemain ketiga yang meninggalkan Loftus Road dengan status pemain pinjaman sebagaimana klub mencoba untuk memangkas tagihan upah, dengan Loic Remy pindah ke Newcastle United dan Adel Taarabt bergabung ke Fulham.

Itu terlepas dari pelatih Harry Redknapp yang mengatakan kepada Sky Sports bulan lalu bahwa ia tidak melihat keluarnya pemain dengan status pinjaman karena ia lebih suka menjual mereka dan mengambil upah mereka dari anggaran klub.

"Apa gunanya meminjamkan dia selama setahun kemudian mendapatkannya kembali dengan upah besar selama dua tahun? "katanya, merujuk kiper Julio Cesar yang diharapkan untuk meninggalkan klub.
(A063)

Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013