Kami bantu karena penyakitnya agak berat, sehingga butuh perawatan yang long term...
Jakarta (ANTARA) - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyerahkan bantuan Program Atensi (Asistensi Rehabilitasi Sosial) secara langsung kepada Zoya Khamila Hanum (3) asal Agam, Sumatera Barat, yang menderita penyakit penyumbatan usus.
 
Ananda Zoya menerima bantuan Atensi senilai Rp19,4 juta dengan rincian bantuan pemenuhan nutrisi, kebersihan diri, obat-obatan, bantuan operasional, perawatan, transportasi, sepeda, alat permainan edukatif, dan kewirausahaan.
 
"Kami bantu karena penyakitnya agak berat, sehingga butuh perawatan yang long term, tidak hanya sekali operasi lalu selesai, seperti Zoya yang sudah tiga kali operasi," kata Mensos Risma pada penyerahan bantuan tersebut di Jakarta, Kamis.
 
Selain bantuan sebesar Rp19,4 juta yang diberikan Kemensos, dalam kesempatan yang sama Zoya juga menerima bantuan dari donatur yang mendonasikan hartanya melalui platform kitabisa.com sebesar Rp170,8 juta.

Baca juga: Kemensos: Bantuan ATENSI tahun 2023 melebihi target
 
Dalam kesempatan tersebut, Kemensos juga menyerahkan bantuan kepada Ega Julio Prastyo (18), remaja asal Indramayu Jawa Barat yang menderita leukimia atau kanker darah sebesar Rp13,1 juta, serta bantuan melalui kitabisa.com sebesar Rp34 juta.
 
Bantuan akan diberikan secara bertahap, sesuai dengan kebutuhannya pada waktu itu.
 
Mensos Risma menjelaskan bantuan yang diberikan beragam, termasuk bantuan terhadap keluarga yang merawat penerima manfaat, karena keluarga yang merawatnya juga perlu dibantu demi meringankan kebutuhan sehari-hari.
 
"Kamu nggak boleh sedih dan stres, itu nggak apa-apa happy saja. Semua orang ini dicoba kok sama Tuhan, tapi cobaannya bermacam-macam, semangat terus!" katanya menyemangati Ega.
 
Mensos Risma mengemukakan adanya bantuan ini turut membantu meringankan beban penerima manfaat, seperti Zoya yang telah menjalani berbagai operasi sebanyak tiga kali, dan Ega yang kondisinya kian membaik setelah perawatan selama sembilan bulan.
 
Aty Murniati (40) selaku ibu dari Ega mengucapkan terima kasih kepada pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos), serta para donatur yang telah membantu anaknya dalam mencapai kesembuhan.
 
"Setelah menerima bantuan, senang banget. Ibaratnya bolak-balik Indramayu-Cirebon untuk berobat kan jauh. Sekali berangkat bisa Rp 400-500 ribu, jadi bantuan ini sangat membantu sekali. Terima kasih semuanya, Kitabisa, Kemensos, dan semua semoga Allah membalas kebaikannya," ucap Aty.

Baca juga: Kemensos salurkan Rp10 miliar donasi bagi pasien ATENSI
 

Pewarta: Sean Muhamad
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2024