Jakarta (ANTARA/JACX)- Sejumlah berita terpopuler yang menarik disimak pada Ahad pagi, mulai dari Timnas AMIN pastikan kampanye akbar di JIS sesuai jadwal hingga Prabowo berjanji akan melindungi semua agama dan etnis jika terpilih. Berikut rangkuman beritanya :

1. Timnas pastikan kampanye akbar terakhir AMIN di JIS sesuai jadwal

Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) memastikan kampanye akbar terakhir di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada Sabtu (10/2), pukul 07.00-12.00 WIB akan digelar sesuai jadwal. Berita selengkapnya di sini

2.Polisi tetapkan mantan Kabinda Papua Barat sebagai tersangka

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sorong Kota, Papua Barat menetapkan mantan Kepala BIN Daerah (Kabinda) Papua Barat berinisial JW sebagai tersangka atas kasus dugaan pemalsuan dokumen sertifikat hak milik (SHM). Berita selengkapnya di sini


3.Komjen (Purn) Dharma Pongrekun deklarasi maju di Pilgub DKI Jakarta
Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Dharma Pongrekun mendeklarasikan diri maju dalam Pemilu Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024.

"Hari ini saya deklarasi maju di Pilgub DKI Jakarta 2024 dari jalur independen," kata Komjen (purn) Dharma Pongrekun di Gedung Juang 45 Menteng Jakarta, Sabtu. Berita selengkapnya di sini


4.Hari ke-68 kampanye, Ganjar-Mahfud hadiri kampanye akbar di GBK

Tim Pemenangan Nasional (TPN) menyebutkan pasangan Calon Presiden - Calon Wakil Presiden  nomor urut 3 Ganjar Pranowo - Mahfud Md akan menutup hari ke-68 kampanye dengan menghadiri kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Berita selengkapnya di sini. 


5.Prabowo: Saya akan lindungi semua agama dan etnis

Calon Presiden nomor urut dua Prabowo Subianto mengatakan bahwa ia akan membela dan melindungi seluruh rakyat, semua agama dan etnis di Indonesia. Selengkapnya di sini






 

Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024