Kami optimistis potensi besar Kudus, tinggal perlu keberanian, visi, dan keinginan politik untuk membawa keunggulan kota ini ke kancah dunia. Saya ingin kader-kader terbaik dari Kudus, bisa berkontribusi di level internasional.
Kudus (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, menjajaki kerja sama di berbagai bidang dengan Pemerintah Inggris, menyusul besarnya potensi yang bisa dikerjasamakan.

"Kami optimistis potensi besar Kudus, tinggal perlu keberanian, visi, dan keinginan politik untuk membawa keunggulan kota ini ke kancah dunia. Saya ingin kader-kader terbaik dari Kudus, bisa berkontribusi di level internasional," kata Penjabat Bupati Kudus M. Hasan Chabibie di Kudus, Kamis.

Selain itu, kata dia, Pemkab Kudus juga menjajaki potensi kerja sama dengan pemerintah kota di Inggris, untuk kota kembar atau sister city.

Baca juga: KAI dan Progress Rail teken kerja sama pengadaan 54 lokomotif

Pemkab Kudus, imbuh dia, ingin membangun kerja sama dengan pemerintah kota di Inggris, untuk kerja sama jangka panjang dan berkelanjutan, seperti kerja sama dengan Pemerintah Kota London, Liverpool, Birmingham, atau kota-kota lain bisa saling berkontribusi.

"Kami juga ingin belajar tentang sistem pendidikan vokasi, tata kota, transportasi publik, serta green energy, dan penanganan climate change. Sementara, kami bisa mengantarkan terkait harmoni budaya, maupun toleransi antar umat beragama," ujarnya.

Sebelumnya, Pemkab Kudus menerima kunjungan delegasi dari komunitas Muslim di Inggris, dari organisasi Minhaj Welfare Foundation pada Rabu (14/2).

Dalam kunjungan itu, hadir Direktur Operasional Minhaj Welfare di Inggris Adnan Sohail, Director Finance Muhammad Imran Qureshi, serta Managing Director Minhaj Welfare Faisal Hussain.

Dalam pertemuan yang berlangsung di pendopo Kabupaten, Pj. Bupati Kudus Dr. M. Hasan Chabibie ditemani oleh Ny Aini Hafidz, Pj Sekda Kudus Revlianto Subekti serta staf khusus Bidang Inovasi, Strategi dan Komunikasi Munawir Aziz.

Baca juga: Askrindo jalin kerja sama asuransi kredit dengan BPD Maluku Malut

Dalam pertemuan terbatas, Pemkab Kudus dan Minhaj Welfare Foundation bersepakat untuk menginisiasi beberapa program strategis, seperti pengiriman dai dari Kudus ke Inggris, memperkuat jaringan riset akademik dan think-tank, serta inisiasi syster city dengan pemerintah kota di Inggris Raya.

Managing Director Minhaj Welfare Faisal Hussain mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut baik inisiasi kerja sama dengan Pemkab Kudus.

"Kami dari Minhaj Welfare Foundation punya jejaring global dan sudah beberapa tahun terakhir menjalin kerja sama dengan beberapa pihak di Indonesia. Dalam pertemuan dengan British Ambassador di Jakarta Dominic Jermey, kami mendapat apresiasi karena kerja sama orang ke orang yang kami inisiasi berkontribusi penting untuk memperkuat hubungan antar negara, Indonesia dan Inggris," ujarnya.

Minhaj Welfare Foundation juga mendukung dan siap membantu inisiasi pemerintah Kabupaten Kudus dalam kerja sama dengan beberapa pemerintah kota di Inggris.

Sebelumnya, utusan dari Pemkab Kudus sudah bertemu dengan delegasi dari British Embassy di Jakarta untuk membahas kerja sama antar pihak, khususnya dalam mematangkan ide kerja sama English for Ulama, dari Kudus untuk dikirim ke beberapa komunitas Muslim dan kampus di Inggris Raya.

Pewarta: Akhmad Nazaruddin
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2024