Valladolid, Spanyol (ANTARA News) - Grup band rock asal Inggris, Rolling Stones, membatalkan konser mereka di Spanyol sehubungan penyanyi utama mereka, Mick Jagger, menderita sakit tenggorokan, pihak penyelenggara melaporkan Senin. Konser tersebut, yang merupakan bagian dari tur keliling Eropa mereka, seyogyanya akan berlangsung Senin sore di kota Valladolid, sebelah barat laut Madrid. Ribuan penggemar mereka telah berkumpul di tempat pergelaran, Stadion Zorrila, ketika konser itu dibatalkan, kata DPA, mengutip penyelenggara. Pembatalan tersebut adalah yang ketiga kalinya dari empat jadwal pertunjukan di Spanyol. Dua konser di Barcelona dan Madrid pada bulan Mei juga dibatalkan ketika gitaris Keith Richards mengalami cedera di kepalanya setelah terjatuh dari pohon kelapa. Satu-satunya konser yang tersisa di Spanyol dijadwalkan akan digelar di El Ejido di kawasan tenggara Spanyol, pada hari Rabu, yang dijanjikan pihak penyelenggara akan tetap berlangsung. Jagger meminta maaf kepada seluruh penggemarnya di Valladoid dalam pernyataan tertulisnya, dengan menyatakan "dia tidak punya pilihan lain" selain harus mengikuti saran para dokter. Sekitar 38.000 penggemar diperkirakan telah hadir untuk menonton pergelaran itu, banyak dari mereka datang dari berbagai kawasan Spanyol lainnya dan bahkan mancanegara. (*)

Copyright © ANTARA 2006