Ankara (ANTARA) - Polandia pada Minggu (24/3) menuntut penjelasan Moskow setelah mengatakan sebuah rudal jelajah Rusia yang ditujukan ke Ukraina memasuki dan melanggar wilayah udaranya, menurut laporan kantor berita negara tersebut.

Kantor berita Polandia melaporkan bahwa Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Pawel Wronski dalam pernyataannya, Minggu, mengatakan pihaknya meminta Federasi Rusia untuk mengakhiri serangan udaranya terhadap penduduk dan wilayah Ukraina, guna mengakhiri perang dan fokus pada masalah internal negara itu sendiri.

“Pada 24 Maret pukul 04.23 (03.23GMT), terjadi pelanggaran wilayah udara Polandia oleh salah satu rudal jelajah yang diluncurkan malam ini oleh penerbangan jarak jauh Federasi Rusia,” kata Komando Operasi angkatan bersenjata Polandia di akun media sosial X.

"Obyek tersebut memasuki ruang angkasa Polandia di dekat kota Oserdow (Provinsi Lublin) dan berada di sana selama 39 detik. Selama penerbangannya, ia diamati oleh sistem radar militer,” kata kantor berita tersebut.

Angkatan bersenjata Polandia juga menyampaikan di X bahwa pesawat Polandia dan sekutu telah diaktifkan untuk menjamin keamanan wilayah udara.

Rusia terakhir kali melanggar wilayah udara Polandia pada 29 Desember 2023. Namun, Rusia belum memberikan komentar mengenai masalah tersebut.

Sumber: Anadolu

Baca juga: Polandia aktifkan pertahanan udara di tengah serangan Rusia ke Ukraina

Baca juga: Putin: Jika pasukan Polandia masuk Ukraina, mereka tidak akan pergi

Penerjemah: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Copyright © ANTARA 2024