London (ANTARA News) - Jay Rodriguez, penyerang Southampton, berharap mampu tampil mengesankan setelah dipanggil ke skuad Inggris untuk pertama kalinya jelang dua laga persahabatan melawan Cili dan Jerman.

Penyerang berusia 24 tahun ini menarik perhatian pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, setelah bermain luar biasa untuk klubnya dan menempatkan Southampton bercokol di posisi ketiga Liga Premier Inggris dalam 11 pertandingan yang mereka lalui.

Adam Lallana dan Rickie Lambert, rekan satu tim Jay Rodriguez juga turut dipanggil untuk pertandingan persahabatan melawan Cili dan Jerman pada hari Jumat dan Selasa mendatang.

Rodriguez mengaku terkejut oleh standar pelatihan yang dilakukan tim nasional Three Lions namun ia ingin membuat kesan yang baik untuk Roy Hodgson dan melihat kemungkinan ia dipilih kembali untuk skuad Piala Dunia tahun depan.

"Sangat menyenangkan dipanggil, kami sangat ingin bertemu semua orang disana," katanya kepada situs resmi Football Association Inggris dilansir dari four four two beberapa waktu yang lalu. 

"Kami bertanya kepada Rickie Lambert apa rencana untuk minggu ini dan bagaimana ia sampai kesitu. Ini menjadi pengalaman yang baik sejauh ini bagi kami," kata pemain kelahiran Burnley, Inggris tersebut.

"Sangat menyenangkan bertemu semua pemain serta staf kepelatihan dan melihat bagaimana hal-hal ini berjalan. Kecepatan dan kualitas (dalam pelatihan) sebenarnya tidak nyata, itu adalah sesuatu yang telah saya pelajari sejauh ini dalam waktu yang singkat," kata Jay Rodriguez yang juga mantan pemain Burnley.

"Luar biasa untuk berada di lapangan dan berlatih dengan pemain-pemain yang berada di skuad (tim nasional Inggris)," tambahnya.

"Saya hanya ingin bekerja keras, tetap rendah hati dan mencoba untuk meningkatkan permainan saya, mudah-mudahan saya akan masuk skuad utama," kata pemain bernomor punggung sembilan ini.

"Saya perlu mencoba untuk tampil mengesankan, bekerja sekeras yang saya bisa dan melihat bagaimana minggu ini berlalu dan mencoba untuk meninggalkan kesan," kata  Jay.

Penerjemah:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013