Kami menambah petugas pengatur lalu lintas 16 orang dan di gerbang tol ada 30 orang demi kenyamanan pengendara saat berada di Tol Palikanci
Cirebon (ANTARA) - PT Jasamarga Toll Road Operator (JMTO) meningkatkan pelayanan di Jalan Tol Palikanci Cirebon, Jawa Barat, dengan mengerahkan semua mobil derek serta petugas lapangan untuk memberikan penanganan yang diperlukan bagi pemudik.

Manajer Area PT JMTO Ade Rukmana di Cirebon, Senin, mengatakan saat ini terdapat enam mobil derek yang beroperasi serta ditempatkan pada titik strategis seperti di kawasan Palimanan hingga Plumbon.

Seluruh kendaraan itu, kata dia, disiagakan untuk menangani kondisi darurat yang dialami pengendara di ruas tol tersebut seperti ketika kendaraan mereka mogok atau mati mesin.

“Kami juga menambah petugas pengatur lalu lintas 16 orang dan di gerbang tol ada 30 orang. Langkah ini demi kenyamanan pengendara saat berada di Jalan Tol Palikanci,” ujarnya.

Ia menyampaikan untuk mengakomodir pengguna jalan tol yang hendak beristirahat, pihaknya menyediakan rest area alternatif di dekat exit tol Ciperna Timur dengan kapasitas sebanyak 100 kendaraan ukuran kecil.

Baca juga: PT JMTO: 76.693 kendaraan melintasi Tol Palikanci saat mudik Lebaran

Baca juga: PT JMTO: 28.701 kendaraan melintas di Tol Palikanci pada H-5 Lebaran


Menurut Ade, rest area itu sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas yang representatif bagi pengendara sebelum melanjutkan perjalanan mudik ke daerah tujuan.

“Kalau rest area padat, keluarlah ke Ciperna Timur. Kita siapkan rest area alternatif. Ada beberapa fasilitas seperti toilet yang banyak dan masjid juga untuk digunakan,” ujarnya.

Ia menekankan selama arus mudik Lebaran 2024, masyarakat yang melakukan perjalanan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah melalui ruas Tol Palikanci harus menaati peraturan lalu lintas.

Salah satunya dengan tidak berhenti di bahu jalan tol karena dapat membahayakan pengendara lain, kecuali saat mengalami kondisi darurat.

“Kita memang menemukan beberapa pengguna jalan yang mungkin sudah kelelahan, akibat perjalanan dari arah Jakarta. Kita selalu imbau melalui petugas, agar diarahkan tetap beristirahat di rest area,” katanya.

Ade menjamin rest area yang berada di KM 207 dan KM 208 Tol Palikanci bisa digunakan pemudik selama arus mudik tahun ini, dengan durasi maksimal 30 menit.

“Untuk kondisi di rest area cukup ramai tapi tetap terkendali. Pihak kepolisian sudah melakukan kanalisasi untuk lajur yang bisa masuk ke rest area. Diimbau maksimal istirahat itu 30 menit,” ucap dia.

Baca juga: PT JMRB optimalkan empat SPKLU di Tol Palikanci saat mudik Lebaran

Baca juga: Pengelola Rest Area Palikanci siap layani pengendara mudik Lebaran

 

Pewarta: Fathnur Rohman
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2024