Surabaya (ANTARA) -
Khotib Shalat Id Hari Raya Idul Fitri di Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya (MAS) yang juga Guru Besar Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Prof DR K.H Ali Aziz mengingatkan pembangunan bangsa meneladani langkah yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim.
 
"Kita perlu berguru kepada Nabi Ibrahim yang membangun negeri dengan tiga pilar nasionalisme sebagaimana disebut dalam Al-Qur'an Surah Al-Baqarah Ayat 126 yakni aman, nyaman, dan iman," kata Prof Ali Aziz dalam keterangan resmi yang diterima di Surabaya, Jawa Timur, Rabu.
 
Tiga poin itu, yakni aman, nyaman, dan iman merupakan doa Nabi Ibrahim ketika berupaya membangun Makkah. Hal tersebut menjadikan cermin semangat nasionalisme.
 
"Apa mungkin orang bisa menjalankan ibadah dengan tenang jika situasi negaranya tidak aman?," ujarnya.

Salah satu wujud keamanan terlihat dari berjalannya proses pemilihan umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024. Kondisi tersebut sepatutnya disyukuri oleh seluruh warga negara Indonesia.  
"Coblosan secara manual, yang serentak dilaksanakan di 17.000 pulau bukan pekerjaan ringan. Jika ada kontestan yang tidak puas, itu wajar, dan alhamdulillah tidak ada keributan, cukup diselesaikan melalui jalur hukum, bukan kekerasan," ucapnya.

Kemudian untuk pilar kedua, yakni kenyamanan disebutnya mengacu pada sandang, pangan, papan, pendidikan, dan kesehatan.
 
"Betapa senangnya kita tinggal di Indonesia. Pepaya dan bengkuang yang per buah harganya ratusan ribu rupiah di Amerika dan Eropa, di Surabaya hanya seharga Rp 5.000-Rp 10.000," katanya.
 
Pilar ketiga dalam membangun negeri adalah keimanan karena keamanan tanpa iman atau kenyamanan tanpa agama berdampak pada kemajuan sumber daya manusia (SDM).
 
Oleh karena itu, Prof Ali Aziz berharap pemerintah dan masyarakat saling bergandengan tangan dalam melaksanakan pembangunan peradaban bangsa.
 
"Kita harus menjadikan momen ini untuk bergembira dan bersyukur yang mendalam. Ayo hidup rukun," tuturnya.

Baca juga: Khotib di Tugu Pahlawan: Ambil hikmah Ramadhan untuk modal kehidupan
Baca juga: Khatib sampaikan tiga pesan di momentum Idul Fitri

Pewarta: Willi Irawan/Ananto Pradana
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2024