Tugas penting selanjutnya adalah meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon tahunan sebanyak-banyaknya
Gorontalo (ANTARA) - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo Roni Imran menyerahkan bantuan ke warga terdampak banjir di Kecamatan Tolinggula.

"Bantuan ini saya serahkan melalui Pemerintah Desa Tolinggula Tengah untuk disalurkan ke warga terdampak banjir di wilayah tersebut dan desa-desa terdampak lainnya," kata Roni di Gorontalo, Senin.

Ia mengatakan, bantuan yang diserahkan di antaranya berasal dari keluarga besar salah satu pengusaha di daerah tersebut, Santi Sera yang turut serta mengunjungi warga terdampak di Kecamatan Tolinggula.

"Ini merupakan bantuan kesekian kali yang diserahkan. Saya memberi apresiasi yang sebesar-besarnya terhadap perhatian para pengusaha di daerah ini yang merasa berkewajiban membantu saudara-saudara kita yang ditimpa musibah," kata Roni.

Baca juga: Senin pagi, banjir terjadi di 18 RT Jakarta Timur

Ia berharap bantuan yang diserahkan berupa beras, susu formula, biskuit, popok bayi dan dewasa, pembalut dan sejumlah bantuan lainnya, dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir yang terjadi Minggu (7/4).

DPRD pun kata dia, sangat mengapresiasi kerja keras pemerintah daerah yang mempercepat penanggulangan bencana banjir tersebut dengan menyiapkan seluruh bantuan kedaruratan yang diperlukan warga terdampak.

Baca juga: BMKG sebut hujan lebat bisa picu banjir lahar dingin di Sumbar

Tugas penting selanjutnya adalah meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon tahunan sebanyak-banyaknya.

Mengingat banjir yang terjadi bukan akibat jebol-nya tanggul pengaman Daerah Aliran Sungai (DAS) Tolinggula, namun debit air sungai yang meningkat meluap dan membawa material lumpur menerjang permukiman dan jalan utama di wilayah tersebut.

"Kerusakan lingkungan yang terjadi harus segera dipulihkan untuk kepentingan bersama khususnya terhindar dari bencana alam yang tidak diinginkan bersama," kata Roni.

Baca juga: Puluhan rumah & fasilitas umum terendam banjir di Kapuas Hulu Kalbar
Wakil Ketua DPRD Gorontalo Utara Roni Imran pada penyerahan bantuan bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Tolinggula berlangsung di kediaman Kepala Desa Tolinggula Tengah. (ANTARA/Susanti Sako)

Pewarta: Susanti Sako
Editor: Sambas
Copyright © ANTARA 2024