Beijing (ANTARA News) - Jumlah pengguna Internet di China telah mencapai 604 juta orang hingga akhir September tahun ini, dan telepon genggam menjadi sarana favorit untuk mengakses jaringan, demikian pengumuman Kantor Penerangan Internet Negara, Kamis.

Sebanyak 464 juta orang, atau 77 persen dari seluruh "netizen" di negeri tersebut, biasa mengakses Internet melalui telepon mereka hingga Juni tahun ini, kata Wakil Direktur Kantor itu Ren Xianliang kepada Xinhua.

Digantikannya komputer oleh telepon genggam sebagai terminal Internet paling umum menunjukkan China telah memasuki era Internet telepon genggam, kata Ren.

Data statistik kantor itu juga memperlihatkan semua kota besar di Negara Tirai Bambu tersebut dan 99 persen kota prajanya telah terhubung dengan Internet.

Internet telah menyediakan saluran baru bagi interaksi antara pemerintah dan masyarakat dan telah menjadi inkubator bagi booming usaha elektronik di China, tambah Red.


(C003)


Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013