Jakarta, 28 Agustus 2006 (ANTARA) - Departemen Kehutanan akan menyelenggarakan International Workshop on Forest Governance and Decentralization in Asia and The Pacific pada tanggal 4-6 September 2006 di Yogyakarta. Workshop ini bertujuan untuk berbagi pengalaman dan pembelajaran proses desentralisasi dari berbagai negara di Asia Pasifik; mengidentifikasi implementasi proses; serta merumuskan rekomendasi untuk penguatan kebijakan, kelembagaan dan implementasi desentralisasi kehutanan dalam sistem kepemerintahan, sehingga mengurangi kesenjangan antara teori dan implementasi dalam proses desentralisasi. Workshop akan dilaksanakan dengan pengantar bahasa Inggris dan dihadiri oleh +/- 160 peserta, dari luar negeri 80 orang (regional Asia Pasifik) dan dalam negeri 80 orang yang terdiri atas Gubernur, Walikota/Bupati, Departemen terkait, lembaga donor, LSM/NGO. Beberapa hal yang akan dibahas dalam workshop antara lain dampak sosial ekonomi dan lingkungan terhadap beberapa bentuk desentralisasi; peran, kewenangan dan tanggungjawab dari para pelaku di segala tingkatan dan hubungannya; aspek hukum, kebijakan dan peraturan serta sistem insentif; sumberdaya (sarana prasarana, manusia dan modal); sistem monitoring dan evaluasi; serta bentuk institusi: formal dan informal di tingkat daerah maupun pusat. Pelaksanaan workshop ini merupakan tindak lanjut Initiative on Decentralization (IoD) untuk mendukung United Nations Forum on Forest (UNFF) melalui Interlaken Workshop on Decentralization, Federal Systems in Forestry and Natural Forest Programmes, yang diselenggarakan di Swiss pada 27-30 April 2004, dan workshop nasional pada tanggal 26-27 Agustus 2004 dan 24 Februari 2005 yang melibatkan para pihak terkait. Selama 2 dekade terakhir, beberapa negara telah berusaha mencari pendekatan inovatif dalam urusan penyerahan wewenang dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah. Di wilayah Asia Pasifik, usaha untuk menemukan bentuk yang tepat untuk mendesentralisasi manajemen kehutanan dan struktur pemerintahan yang tepat di sektor kehutanan masih terus dilaksanakan. Diharapkan workshop ini akan menjadi wadah baik bagi berbagai pihak dan pakar internasional untuk berbagi pengalaman karena kepentingan lokal berperan penting untuk permasalahan desentralisasi ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi Ir Masyhud, MM, mewakili Kepala Pusat Informasi Kehutanan, Departemen Kehutanan, Telp: (021) 570-5099, Fax: (021) 573-8732 (T.AD001/B/W001/W001) 28-08-2006 13:40:15

Copyright © ANTARA 2006