Swiss (ANTARA News) - Pelatih Lazio Vladimir Petkovic akan menjadi pelatih Swiss bila Ottmar Hitzfeld mundur dari kancah sepak bola usai babak final Piala Dunia tahun depan, demikian diumumkan FA Swiss (ASF), Senin.

"Pengganti Ottmar Hitzfeld sebagai pelatih tim nasional Swiss adalah Vladimir Petkovic (50). Ia kini melatih Lazio... menandatangani kontrak Senin dengan Asosiasi Sepak Bola Swiss, kata ASF dalam laman mereka (www.football.ch).

Petkovic yang kelahiran Sarajevo memulai kontraknya pada 1 Juli 2014 hingga 2015 tetapi akan diperpanjang hingga Euro 2016 di Prancis, bila Swiss lolos ke turnamen itu.

Petkovic akan mengambil alih kepemimpinan tim nasional, yang bersinar di tangan pelatih berusia 64 tahun dari Jerman, Hitzfeld, dimana Swiss merupakan salah satu unggulan di Piala Dunia 2014 Brazil dan akan bermain lawan Ekuador, Prancis dan Honduras di Grup E.

Undian untuk babak penyisihan Euro akan dilakukan pada Februari.

Petkovic, yang menyebutkan dirinya sebagai orang Swiss dan Kroasia-Bosnia, kata ASF, pernah bermain sebagai pemain tengah dalam beberapa tim di mantan negara Yugoslavia, sebelum pindah ke Swiss pada 1987 dan bermain untuk Sion, Bellinzona dan Locarno.

Ia juga pernah bekerja di Bellinzona sebagai pelatih sebelum melatih Young Boys, klub Turki Samsunspor serta Sion. Ia bergabung dengan klub dari Rome, Lazio, di Serie A tahun lalu dan membawa klub itu menjuarai Piala Italia pada musim pertamanya.

Hitzfeld, yang bekerja satu musim dan pernah menjadi bos Bayern Munich dan Borussia Dortmund, serta membawa kedua klub itu menjuarai Liga Champions, membangun tim multi-etnis Swiss yang sepertinya sesuai dengan Petkovic, sejak ia menangi tim itu pada 2008, demikian Reuters melaporkan.

(SYS/A008/A011)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013