Jakarta (ANTARA) - Mereka yang hendak menyaksikan pertunjukan musik dalam ajang BNI Java Jazz Festival 2024 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, dari 24 sampai 26 Mei 2024 dapat menggunakan sarana transportasi umum untuk menuju ke tempat pelaksanaan acara.

Penyelenggara BNI Java Jazz Festival 2024 dalam siaran persnya di Jakarta, Jumat, menginformasikan rute-rute kendaraan menuju ke lokasi festival.

Mereka yang hendak menuju ke lokasi menggunakan bus TransJakarta bisa naik bus di koridor 11-12 dan turun di Halte JIExpo Kemayoran atau Landas Pacu Timur, lalu berjalan kaki sekitar 15 menit.

Pengguna kereta commuter line bisa naik kereta jurusan Bogor-Jatinegara atau Bekasi-Jatinegara dan turun di Stasiun Rajawali lalu jalan kaki sekitar lima menit ke lokasi acara atau turun di Stasiun Kemayoran lantas jalan kaki sekitar 15 menit ke tempat acara.

Baca juga: Java Jazz Festival kembali digelar tahun ini

Mereka yang menggunakan layanan pemesanan taksi daring bisa memilih turun di JIEXPO Kemayoran Gate 7 atau Pintu 1.

Sedangkan pengguna layanan taksi Bluebird atau mobil pribadi bisa melalui jalan tol dalam kota Jakarta (lingkar kota) yang mengarah ke Tanjung Priok dan keluar di pintu PRJ Kemayoran.

Pengunjung yang menggunakan kendaraan pribadi bisa masuk ke area parkir melalui Gate 1, 2, atau 6.

Mereka yang hendak menuju ke lokasi BNI Java Jazz Festival 2024 menggunakan kendaraan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta bisa melalui jalan tol dalam kota dan memilih pintu keluar PRJ Kemayoran. Perjalanan menggunakan kendaraan dari bandara ini ke lokasi acara butuh waktu 25 sampai 40 menit.

Sedangkan mereka yang melakukan perjalanan dari Bandara Internasional Halim Perdanakusuma diperkirakan bisa tiba di tempat acara dalam waktu 35 hingga 50 menit.

Baca juga: Java Jazz 2024 tawarkan pengalaman musik dengan aktivitas seru

BNI selama Java Jazz Festival 2024 memberikan privilese kepada nasabah berupa ongkos parkir spesial, kemudahan membayar parkir menggunakan TapCash dan QRIS BNI Mobile Banking, serta titik parkir spesial dengan biaya Rp25 ribu menggunakan QRIS BNI Mobile Banking.

Selain itu, BNI memberikan cashback 50 persen bagi mereka yang memesan layanan taksi Bluebird menggunakan BNI Mobile Banking melalui fitur lifestyle.

Pemesanan Bluebird dengan titik penjemputan di area BNI Java Jazz Festival 2024 di JIEXPO Kemayoran memerlukan minimal transaksi Rp70.000.

Baca juga: Laufey tambah jadwal tampil di Java Jazz Festival 2024
Baca juga: Marcell ingin tampil beda di BNI Java Jazz Festival 2024


Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2024