Bogor (ANTARA News) - Anggota Detasemen Khusus 88 melakukan penggrebekan dan penggeledahan salah satu rumah di Perumahan Mega Sentul, Sektor Alamanda, RT 02/RW 08, Desa Pasir Laja, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu.

Berdasarkan data yang dihimpun di lapangan, penggrebekan tersebut terjadi mulai pukul 18.00 WIB.

Dua rumah menjadi sasaran penggrebekan anggota Densus 88 pada hari pertama di Tahun 2014.

Dari keterangan yang dihimpun, anggota Densus 88 juga mengamankan seorang pemilik rumah di Perumahan Mega Sentul Sektor Alamanda, Desa Pasir Jaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Aksi penggrebekan berlangsung cukup alot dalam waktu beberapa jam. Hingga berita ini diturunkan, petugas Densus 88 masih melakukan penjagaan ketat di lokasi penggrebekan.

Belum diketahui apakah penggrebekan tersebut merupakan rangkaian dari penggrebekan terduga teroris di Kampung Sawah, Ciputat Tanggerang Selatan pada malam pergantian tahun, Selasa (31/12/2013) kemarin.

Sementara itu, belum ada pernyataan resmi baik dari pejabat Polres Bogor maupun Densus 88 terkait operasi tersebut.

Sebelumnya dalam penggrebekan yang terjadi kemarin malam di Ciputat, anggota Densus 88 menembak mati sejumlah terduga teroris. (*)


Pewarta: Laily Rahmawati
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014