Guangzhou, China (ANTARA) - Dua bagian jalur kereta di Kawasan Teluk Besar Guangdong-Hong Kong-Makau mulai beroperasi pada Minggu (26/5), yang menandai pembukaan rute kereta antarkota terpanjang di kawasan tersebut.

Jalur itu, yang menghubungkan kota-kota seperti Huizhou, Dongguan, Guangzhou, Foshan, dan Zhaoqing dari timur ke barat, memiliki panjang 258 kilometer dengan total 39 pemberhentian untuk kereta biasa dan hanya 14 pemberhentian untuk kereta cepat.

Kecepatan maksimum kereta mencapai 200 kilometer per jam, sedangkan interval rata-rata antarkereta adalah 26 menit.

Para penumpang dapat membeli tiket melalui aplikasi pemesanan tiket kereta resmi 12306 atau menggunakan kartu transportasi umum mereka.
 
   Zhang Qiao, seorang ahli senior dari Guangdong Intercity Railway Operation Co., Ltd., mengatakan bahwa kereta tersebut akan memberikan kenyamanan bagi masyarakat setempat, yang dapat menaikinya seperti menaiki kereta bawah tanah


Dalam beberapa tahun terakhir, China telah meningkatkan konektivitas Kawasan Teluk Besar Guangdong-Hong Kong-Makau.

Menurut Guangzhou Metro, skala operasional angkutan kereta di Kawasan Teluk Besar diperkirakan akan mencapai 7.500 kilometer pada 2035, yang mencakup semua kota di atas tingkat wilayah dan 80 persen dari kota-kota berpenduduk lebih dari 50.000 jiwa.  

Pewarta: Xinhua
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2024