Jakarta (ANTARA News) - Harapan Rayo Vallecano untuk menjauhi zona degredasi mengalami pukulan hebat setelah kalah 0-1 di kandang sendiri dari Sevilla yang harus bermain dengan sepuluh orang.

Gol dari sundulan mantan pemain Rayo, Coke, pada menit 58 menjadi satu-satunya gol pada pertandingan ini, sedangkan tim asuhan Paco Jemez tak bisa membalasnya kendati pemain Sevilla Vicente Iborra diusir keluar lapangan pada menit 83 setelah menerima kartu kuning kedua. 

Setelah Getafe, Valladolid dan Malaga memetik hasil seri Sabtu, maka pertandingan ini seharusnya menjadi kesempatan untuk Rayo untuk menjauhi zona degradasi, namun mereka tetap menempati urutan 19 klasemen La Liga dengan terpaut lima poin.

Kendati Rayo menguasai 74 persen penguasaan bola, dominasi itu tak bisa mereka konversi menjadi kemenangan, sedangkan Sevilla menerapkan taktik tusukan mendadak dan mengandalkan set-piece sebagai senjata permainan mereka.

Setelah Iborra diusir ke luar lapangan usai menerima kartu kuning kedua, Rayo makin mendominasi permainan, namun tak bisa memanfaatkan satu pun peluang dan akhirnya harus menelan kekalahan kandang kesembilan dalam musim ini, demikian skysport.com.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014