Atlanta (ANTARA News) -  Unggulan utama Indiana Pacers menggunakan senjata favorit Atlanta Hawks --lemparan tiga angka dan poin past-break-- untuk mengalahkan Atlanta Hawks 91-88 sehingga kedudukan menjadi 2-2 pada Game 4 hari ini sekaligus meraih lagi keuntungan tampil di kandang pada dua game berikutya.

George Hill, Paul George dan David West membuat Pacers memimpin 11-2 pada waktu terakhir menjelang menutup kemenangan di laga ini setelah kalah pada Game 1 dan Game 3.

Paul George mencetak 24 poin dan 10 rebound, namun dia gagal mendapatkan dua poin dari lemparan bebas ketika waktu tersisa 7,5 detik.

Kendati Hawks sukses mengonvesi 11 dari 31 lemparan tiga angkanya dengan Paul Millsap mencatat rekor poin tertinggi dalam karirnya dengan 29 poin, Indiana mampu menyumbat efektivitas permainan Hawks menjadi hanya 35,8 persen atau hanya 19 dari total 53 tembakannya yang berbuah poin.

Kyle Korver mencetak 15 poin dan sembilan rebound untuk Atlanta, sedangkan point guard Jeff Teague mencetak 14 poin namun melakukan empat salah umpan.

Faktanya Pacers mencetak 22 poin dari 14 turnover yang dilakukan Hawks, bahkan pada paruh kedua Indiana mencetak 13 poin dari sembilan kesalahan umpan Hawks, demikian NBA.com.
 

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014