Bucharest (ANTARA News) - Petenis Bulgaria Grigor Dimitrov memenangi gelar ATP keduanya pada tahun ini saat dia mengalahkan petenis Republik Ceko Lukas Rosol 7-6 (7/5), 6-1 pada final turnamen Bucharest Terbuka, Minggu.

Dimitrov, yang sebelumnya menjadi juara di Acapulco di mana dia mengalahkan Andy Murray pada semifinal, sempat kesulitan menghadapi pukulan keras Rosol pada set pertama.

Petenis Bulgaria meraih keunggulan 2-0 pada pertandingan pertama kedua petenis itu, tapi kemudian juara bertahan Rosol dengan cepat bangkit.

Rosol masih bisa lolos dari empat "set point" dari 15/40 saat kedudukan 5-6, sebelum Dimitrov kemudian mendominasi "tiebreak" untuk menyelesaikan set pertama selama 58 menit.

Dia kemudian menjaga momentum dengan langsung unggul 2-0 pada set kedua dan mencuri angka servis Rosol untuk ketiga kalinya, untuk mencatat kedudukan 1-3 saat dia menuju kemenangannya yang ke-20 pada 2014.

Dimitrov sebelumnya mencapai final saat lawannya yang asal Prancis, Gael Monfils, mundur saat pertandingan baru berlangsung 16 menit pada semifinal mereka, demikian AFP.
(I015)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014