Washington (ANTARA News) - Bek Barcelona Gerard Pique mengakui bahwa Spanyol tidak terlalu favorit pada Piala Dunia Brasil kendati masuk turnamen ini sebagai juara bertahan dan juara Eropa dalam dua masa terakhir.

"Kami bukan favorit kuat," kata Pique pada jumpa pers di Washington di mana Timnas Spanyol berbasis sejak Senin lalu.

Pique menyebut Brasil, Argentina dan Jerman sebagai penantang terkuat dalam menjuarai Piala Dunia.

"Di Piala Dunia, apa pun bisa terjadi," kata Pique, menunjuk pengalaman Italia saat menjadi pemenang Piala Dunia 2006 di Jerman yang diikuti oleh kampanye yang buruk pada Piala Dunia 2010.

"Satu-satunya perbedaan 2010 dengan 2014 bagi kami adalah mungkin sejumlah tim agak sedikit menaruh hormat kepada kami."

Pemain berusia 27 tahun yang menyingkir karena cedera pinggul awal April itu mengatakan dia kini sehat secara fisik di tengah upaya Spanyol mempersiapkan pertahandingan persabahatan terakhir menjadi Piala Dunia melawan El Salvador Sabtu lusa.

Spanyol menghuni Grup B bersama Chile, Australia dan Belanda yang adalah tim yang mereka kalahkan pada final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.

Spanyol akan membuka kampanye Piala Dunianya dengan menggelar pertandingan ulangan melawan Belanda pada 13 Juni, demikian AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014