Brasilia (ANTARA News) - Pertandingan 16 besar Piala Dunia 2014 antara Prancis melawan Nigeria masih 0-0 sampai babak pertama.

Pada pertandingan di Estadio Nacional, Brasilia, yang dimulai Senin malam WIB tersebut, kedua tim memainkan permainan menyerang sehingga pertandingan berjalan dengan cepat.

Pada awal babak pertama, kedua tim saling menyerang. Namun setelah pertengahan babak pertama, pemain Prancis lebih banyak mengepung pertahanan tim dari Afrika tersebut. Pemain tengah Nigeria seringkali kalah berduel dengan lini tengah Prancis.

Namun peluang mencetak gol justru lebih dulu didapat oleh Nigeria. Pada menit 19, Ahmed Musa mengirimkan bola ke depan gawang dan disambut oleh Emmanuel Emenike yang meneruskan bola ke gawang Prancis. Namun sayang Emenike terlebih dahulu offside sebelum mencetak gol.

Di menit 20, giliran penyerang Prancis Karim Benzema yang menerima bola di depan gawang Nigeria juga terperangkap offside.

Dua menit kemudian Paul Pogba melakukan tendangan gledek namun berhasil ditahan oleh kiper Nigeria Vincent Enyeama sehingga hanya menghasilkan tendangan gawang bagi tim Ayam Jantan.

Susunan pemain pertandingan babak 16 besar Piala Dunia antara Prancis dengan Nigeria di Mane Garrincha National Stadium, Brasilia, Senin:

Prancis: 1-Hugo Lloris (kapten), 2-Mathieu Debuchy, 4-Raphael Varane, 21-Laurent Koscielny, 3-Patrice Evra; 6-Yohan Cabaye; 8-Mathieu Valbuena, 14-Blaise Matuidi, 19-Paul Pogba; 10-Karim Benzema, 9-Olivier Giroud

Pemain cadangan: 5-Mamadou Sakho, 7-Remy Cabella, 11-Antoine Griezmann, 12-Rio Mavuba, 13-Eliaquim Mangala, 15-Bacary Sagna, 16-Stephane Ruffier, 17-Lucas Digne, 18-Moussa Sissoko, 20-Loic Remy, 22-Morgan Schneiderlin, 23-Mickael Landreau

Pelatih: Didier Deschamps (Prancis).

Nigeria: 1-Vincent Enyeama; 5-Efe Ambrose, 13-Juwon Oshaniwa, 22-Kenneth Omeruo, 2-Joseph Yobo (kapten); 10-John Obi Mikel, 17-Ogenyi Onazi, 7-Ahmed Musa, 11-Victor Moses; 8-Peter Odemwingie, 9-Emmanuel Emenike

Pemain pengganti : 3-Ejike Uzoenyi, 4-Ruben Gabriel, 6-Azubuike Egwuekwe, 12-Kunde Odunlami, 14-Godfrey Oboabona, 15-Ramon Azeez, 16-Austine Ejide, 19-Uche Nwofor, 20-Michael Uchebo, 21-Chigozie Agbim, 23-Shola Ameobi

Pelatih: Stephen Keshi (Nigeria).

Wasit: Mark Geiger (AS).

Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014