Barcelona (ANTARA News) - Bek Barcelona Dani Alves mengaku telah setuju untuk bergabung dengan klub Liga Inggris musim depan.

Pemain 31 tahun itu dikaitkan hengkang dari Camp Nou sepanjang musim panas setelah memasuki 12 bulan terakhir kontraknya pada Juni.

Pemain internaisonal Brasil yang telah memenangi 16 tropi di Barcelona sejak bergabung dari Sevilla pada 2008 belum ditawari kontrak baru dan memilih membuka lembaran baru di karirnya.

"Saya pindah ke Inggris tahun depan," kata Alves. "Saya akan bermain di rumahnya sepak bola. Ini akan menjadi tahun terakhir saya di Barcelona."

Alves tidak mengatakan klub mana yang akan dia bela, tetapi klub seperti Liverpool dan Manchester United dikaitkan dengan bek itu.

Mantan pelatih Barca, Pep Guardiola membuat Alves satu dari pembelian pertamanya ketika mengambil alih kursi kepelatihan dari Frank Rijkaard enam tahun lalu.

Dia memenangi lima tropi dalam enam tahun di Sevilla dan melanjutkannya di Blaugrana ketika berhasil mengangkat tropi La Liga dan Liga Champions di musim pertamanya.

Kemudian tiga tropi selanjutnya mengikuti dan ketika Barca menjadi juara Eropa sekali lagi di 2011.

Alves telah bermain 303 kali untuk klub, mencetak 20 gol dan 85 asis, demikian goal.com. (*)

Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014