Hebohkan malam final LSI 2014 dengan menonton pertandingan Persib dengan nonton bareng di lingkungan masing-masing, jangan lupa doakan agar Persib juara,"
Bandung (ANTARA News) - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengimbau warga Kota Kembang untuk menghebohkan malam final Liga Super Indonesia (LSI) 2014 dengan menggelar nonton bareng di lingkungan masing-masing.

"Hebohkan malam final LSI 2014 dengan menonton pertandingan Persib dengan nonton bareng di lingkungan masing-masing, jangan lupa doakan agar Persib juara," kata Ridwan Kamil di Bandung, Rabu.

Ia menyebutkan, Persib tinggal selangkah lagi untuk merengkuh gelar juara LSI 2014 atau gelar yang ditunggu selama 19 tahun.

Menurut dia, gairah dan doa dari warga Kota Bandung akan membantu perjuangan Persib yang akan berhadapan dengan Persipura Jayapura.

"Kekompakan warga Bandung yang juga bobotoh Persib tak perlu diragukan lagi, sehingga malam Jumat lusa diharapkan semuanya bisa memberikan dukungan moril bagi Persib. Kita doakan Persib bisa memberikan hasil terbaiknya tahun ini," kata dia.

Ia sendiri mengaku akan datang langsung ke Palembang untuk mendukung tim kebanggaannya itu.

"Bila ada yang akan mendukung langsung ke Palembang ya silakan, namun yang tidak saya berharap nobar saja dengan tertib," katanya.

Ridwan Kamil yang juga menonton langsung pertandingan babak semifinal saat Persib mengalahkan Arema Cronous 3-1, menyatakan optimistis timnya bisa merealisasikan harapan warga Bandung.

"Pokoknya mereka bisa bermain maksimal, lepas dan taktis seperti laga kemarin, tampaknya hasilnya bisa maksimal," katanya.

Pewarta: Syarif Abdullah
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014