Palembang (ANTARA News) - Kloter 16 calon jemaah haji yang berangkat melalui embarkasi/debarkasi haji Palembang, sekarang sudah berada di asrama haji setempat guna menyiapkan diri untuk pemberangkatan pukul 02.30 WIB dini hari nanti (Jumat 15/12). Calon jemaah haji tersebut sudah masuk asrama haji setempat pada pukul 08.00 WIB tadi pagi, kata Kasi Humas Panitia Penyelenggara Ibadah haji (PPIH) Sumsel, Paidol B di Palembang, Kamis (14/12). Menurut dia, untuk kloter 16 ini calon jemaah hajinya semua berasal dari Palembang dengan empat KBIH yakni mandiri, Varita, Ka`bah dan IGM. Sementara untuk kloter selanjutnya masuk asrama haji Palembang pada hari Jumat (15/12) pukul 08.00 WIB pagi hari, katanya. Jumlah calon jemaah haji yang berangkat melalui embarkasi/debarkasi haji Palembang pada tahun 2006 ini sebanyak 7.254 orang yang berasal dari provinsi Sumsel dan provinsi Bangka Belitung. Khusus calon jemaah haji yang berasal dari Provinsi Bangka Belitung baru akan masuk asrama haji Palembang pada Minggu (17/12) nanti, karena mereka berangkat pada kloter 18, kloter 19 dan kloter 20, ujarnya.(*)

Copyright © ANTARA 2006