Padang (ANTARA News) - Kota Padang, ibukota Sumatera Barat (Sumbar), sekira pukul 14.52 WIB diguncang gempa tektonik berkekuatan 3,8 Skala Richter (SR) yang berpusat di sekitar Sungai Buluh, Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman. "Ini gempa lokal dan berada di darat," kata Setiono, staf BMG Jakarta ketika dihubungi ANTARA dari Kota Padang, Senin. Posisi pusat gempa tektonik berada pada 0,70 Lintang Selatan dan 1,02 Bujur Timur, atau sekitar 20 kilometer di utara Padang dan berkedalaman sekira 20 kilometer. Guncangan gempa cukup dirasakan terutama bagi bangunan rumah bertingkat dengan kekuatan II hingga III pada skala Modified Mercalli Intencity (MMI). Sejumlah warga di Kecamatan Kuranji yang lokasinya lebih dekat ke pusat posisi gempa tampak lari keluar rumah saat merasakan guncangan gempa itu. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2006