Jakarta (ANTARA News) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat DKI Jakarta baru menerima pendaftaran dari lima bakal calon gubernur DKI Jakarta yang akan ikut serta dalam pemilihan kepala daerah pada 2007. "Saat ini terdapat sejumlah nama yang telah resmi mendaftarkan diri ke Partai Demokrat sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta pada pilkada 2007 nanti demikian juga ada sejumlah nama yang telah mendaftar untuk bakal calon wakil gubernur," kata Ketua Panitia Musyawarah Daerah DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Sahat Saragih dalam keterangan persnya di kantor DPD Partai Demokrat di Jakarta, Jumat. Menurutnya sejumlah nama yang telah mendaftarkan diri tersebut adalah Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Sarwono Kusumatmadja, pimpinan Rumah Sakit MH Thamrin Jakarta Abdul Radjak, Ketua KONI Agum Gumelar, Wakil Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dan Mahfud Zaelani. "Meski mereka juga telah melamar ke partai lain, namun inilah yang dinamakan demokrasi silahkan saja, toh nanti juga setiap partai harus mengeluarkan satu nama saja kan," katanya. Selain lima figur yang telah mendaftarkan diri untuk menjadi Balon Cagub, terdapat tujuh nama yang mendaftarkan diri sebagai Balon Cawagub yaitu Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Ferial Sofyan, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Biem Benyamin, pengamat ekonomi Faisal Basri, Asril Tanjung, Djasri Marin, Husein Aziz dan Rano Karno. "Nama-nama tersebut nantinya akan dikaji dalam Musyawarah Daerah yang berlangsung pada 3 Januari 2007 hingga 4 Januari 2007 sehingga setidaknya untuk Cagub dan Cawagub akan keluar minimal tiga nama yang direkomendasikan," ujar Sahat. Meski demikian ia menyatakan hingga Musda dilangsungkan, kesempatan untuk mendaftarkan diri kepada Partai Demokrat kepada semua pihak yang ingin menjadi Gubernur DKI periode 2007-2012 masih terbuka. Setelah ada sejumlah nama yang direkomendasi, selanjutnya akan diserahkan pada tim sembilan yang terdiri dari empat orang dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat dan lima dari Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat DKI Jakarta dan ditambah dengan seluruh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC). Selain mempertimbangkan calon yang telah mendaftarkan diri, Partai Demokrat juga akan mempertimbangkan calon yang diunggulkan melalui sistem jajak pendapat yang disuarakan oleh warga Jakarta. "Seperti contohnya dari jajak pendapat di wilayah Jakarta Utara mereka mengajukan Adang Daradjatun, meski belum mendaftar, atas aspirasi itu juga akan kita pertimbangkan," tuturnya. Menyinggung mengenai koalisi, ia memaparkan, koalisi merupakan salah satu kunci penting tak hanya dalam pilkada namun juga dalam kehidupan politik sehari-hari. Saat ini Partai Demokrat turut serta dalam Koalisi Jakarta yang terdiri dari tujuh partai politik yaitu Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Amanat Nasional, Partai Bintang Reformasi, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dan Partai Damai Sejahtera.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2006