Kabul (ANTARA News) - Seorang kepala polisi Afghanistan hilang setelah pemberontak Taliban menyerang dan membakar klinik dan kantor pemerintah daerah di Afghan, kata polisi kemarin. Para pemberontak, yang sudah lebih dari setahun melakukan kampanye kekerasan berdarah mereka sejak mereka digulingkan dari kekuasaan pada tahun 2001, menyerang kantor pusat suatu daerah di provinsi barat, Farah, Ahad malam. Kepala kepolisian tingkat provinsi, Jenderal Sayed Agha Saqib, mengatakan kepada kantor berita Afghan Islamic Press (AIP) yang berpusat di Pakistan, bahwa kepala polisi tingkat daerah tersebut hilang setelah serangan, di dalam mana kelompok Taliban juga membakar sebuah gudang gandum. Seorang jurubicara untuk Taliban, Qari Mohammad Yousaf, mengatakan kepada AIP bahwa para pejuang Taliban menangkap kepala kepolisian daerah itu dan sembilan anak buahnya, namun Saqib mengatakan hanya kepala polisi itu saja yang hilang. Taliban seringkali melakukan serangan-serangan terhadap wilayah selatan dan timur Afghan tahun lalu, di wilayah-wilayah dekat perbatasan Pakistan, namun para pemberontak juga melancarkan bebarapa serangan di wilayah barat, tengah dan utara negara itu, demikian Reuters.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007