Bengkalis (ANTARA News) - Festival Pantai Rupat tahun 2015 yang dipusatkan kawasan wisata Pantai Pesona, Desa Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara, Provinsi Kepri, Sabtu, berlangsung meriah.

Ribuan warga dari berbagai penjuru Rupat dan dari luar Pulau Rupat memadati kawasan wisata itu untuk menyaksikan berbagai perlombaan dan atraksi seni budaya yang ditampilkan.

Membludaknya wisatawan domestik yang datang pada pembukaan Festival Pantai Rupat 2015 disebabkan berbagai faktor, di antaranya masih suasana liburan sekolah, faktor infrastruktur jalan poros Rupat lancar dan ketersediaan roro penyeberangan Dumai-Tanjung Kapal, Rupat.

"Kita sengaja datang ke Pantai Rupat Utara ini bersama keluarga semata-mata untuk menyaksikan festival pantai ini. Terlebih dari informasi yang diperoleh, kawasan wisata pantai di Rupat Utara ini menawarkan keindahan dan pesona yang tidak kalah dengan kawasan wisata yang ada di Indonesia," kata pengunjung dari luar Pulau Rupat, Rahman.

Ia mengatakan, selama ini mendapat informasi dari berbagai media mengenai pesona pantai Rupat Utara yang menawarkan pasir putih dan air yang biru.

"Makanya untuk membuktikan berita itu kami sejak lama ingin ke sini. Begitu ada festival pantai ini, saya mengontak teman saya di sini untuk boking penginapan," ujar Rahman yang mengaku datang sejak Jumat (24/7) sore.

Kegiatan Festival Pantai Rupat diselenggarakan selama dua hari sejak 25 hingga 26 Juli 2015 dibuka secara resmi oleh Bupati Bengkalis yang diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Umi Kalsum.

Festival pantai ini menampilkan berbagai perlombaan bernuansa bahari maupun kebudayaan, diantaranya lomba parade pancung, lomba pancung, lomba mencari kepah serta windsurfing.

Pewarta: Abdul Razak & Siti Zubaidah
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015