Jakarta (ANTARA News) - Tottenham Hotspur mengalahkan klub asal Azerbaijan, Qarabag, dalam laga pembuka Grup J Liga Europa di Stadion White Hart Lane, London, pada Kamis waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Qarabag membuka keunggulan lewat tendangan penalti pada menit ke-7 setelah Agoli dilanggar oleh Trippier di kotak terlarang. Richard Almeida yang maju sebagai eksekutor penalti sukses menunaikan tugasnya dengan baik.

Tottenham menyamakan kedudukan pada menit ke-28. Gol diciptakan oleh Heung-Min Son yang memanfaatkan umpan Townsend. Gol ini menjadi yang pertama baginya di Tottenham.

Dua menit berselang, Son menggandakan keunggulan timnya. Pemain internasional Korea Selatan ini melesakkan tendangan keras yang mengarah ke sudut jauh gawang. Bola pun tak mampu digapai kiper.

Empat menit jelang laga waktu normal berakhir, Tottenham kembali mencetak skor berkat gol Erik Lamela usai memaksimalkan umpan Harry Kane.

Susunan pemain:

Tottenham: Lloris, Rose, Alderweireld, Dier, Trippier, Wimmer, Lamela, Townsend, Alli, Carroll, Son

Qarabag: Šehić, Medvedev, Sadygov, Agolli, Hüseynov, Garayev, Dani Quintana, Richard Almeida, Ismayilov, Taghiyev, Reynaldo

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015