SAN FRANCISCO, 9 Februari (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) -- Sebuah kajian atas 1.700 pasien yang membandingkan terapi anti pembekuan darah (antikoagulan) mendapati bahwa enoxaparin, salah satu dari jenis senyawa yang disebut heparin bobot molekul rendah, jauh lebih efektif daripada terapi yang lebih lama dalam mencegah komplikasi stroke iskemik berbahaya dan umum yang disebut thromboembolisme urat nadi (VTE). Yang penting, pasien diuntungkan bahkan ketika pengobatan tidak dimulai hingga dua hari setelah permulaan dari gejala stroke iskemik. "Hasil ini sangat berguna bagi para dokter untuk mengetahui bahwa mereka memiliki jendela terapi yang relatif panjang untuk memulai prophylaxis setelah diagnosa stroke iskemik," kata ahli saraf David Sherman, M.D., gurubesar kedokteran, Pusat Ilmu Kesehatan Universitas Texas di San Antonio. Dr. Sherman adalah kepala peneliti kajian internasional PREVAIL (Pencegahan VTE setelah Stroke Iskemik Akut dengan Enoxaparin Heparin Bobot molekul Rendah). Ia memaparkan temuan itu hari ini pada Konferensi Stroke Internasional 2007 di San Francisco. Penelitian tersebut disponsori oleh Sanofi-Aventis, pembuat Lovenox (R), merk enoxaparin. Stroke Iskemik, yang disebabkan oleh penghambatan pembuluh darah, sejauh ini merupakan jenis stroke yang paling umum (sekitar 85 persen kasus). VTE, istilah umum yang digunakan untuk menggambarkan pembentukan gumpalan darah (thrombus) yang menghambat pembuluh darah, didiagnosa untuk pertama kalinya pada sekitar 300.000 orang Amerika tiap tahunnya. Kajian PREVAIL mendaftarkan 1.762 pasien di 15 negara yang menderita stroke iskemik. Para peserta telah didaftarkan dalam waktu 48 jam sejak permulaan gejala stroke iskemik. Mereka secara acak diobati dengan dengan enoxaparin atau jenis obat yang lebih lama, heparin yang tidak terpecah, selama 10 hari dan ditindaklanjuti selama 90 hari. Enoxaparin mengurangi resiko relatif terkena VTE setelah stroke iskemik akut hingga 43 persen kontra heparin tidak terpecah (10,2 persen peserta dalam cabang enoxaparin kajian tersebut mengidap VTE, kontra 18,1 persen peserta dalam cabang heparin yang tidak terpecah). Hasil-hasil ini menunjukkan bahwa penurunan signifikan resiko VTE dengan enoxaparin lawan heparin tak terpecah dipertahankan apakah pengobatannya dimulai dalam waktu 24 jam awal gejala stroke atau apakah ia dimulai dari 24 hingga 48 jam setelah awal gejala. Di antara peserta yang menerima enoxaparin selama 24 jam sejak gejala awal, 8,1 persen menderita VTE. Di antara mereka yang menerima heparin tak terpecah dalam waktu 24 jam, jumlahnya 18,5 persen. Di antara peserta yang menerima heparin tak terpecah setelah durasi tersebut, jumlahnya 17,8 persen. Pengurangan resiko yang relatif ini dihubungkan dengan sifat keamanan yang dapat dibandingkan sebagaimana yang ditaksir tanpa adanya perbedaan signifikan dalam pendarahan yang penting secara klinis, kapanpun waktu permulaannya (dalam waktu 48 jam setelah awal stroke). Lebih jauh, manfaat klinis enoxaparin dalam pencegahan VTE tidak mempengaruhi hasil penderita stroke dalam tiga bulan sebagaimana yang dibandingkan dengan heparin tak terpecah. Tingkat perkembangan stroke dan kekambuhan stroke dapat dibandingkan dalam kedua kelompok tersebut. Pusat Ilmu Kesehatan Universitas Texas di San Antonio adalah lembaga penelitian terkemuka di Texas Selatan sekaligus salah satu universitas ilmu kesehatan terbesar di dunia. Dengan anggaran operasi sebesar 536 juta dolar, Pusat Ilmu Kesehatan adalah katalis utama untuk industri perawatan kesehatan dan ilmu biologi, yang merupakan sektor utama pada perekonomian San Antonio. Pusat Ilmu Kesehatan berdampak sekitar 35 miliar dolar atas kawasan tersebut sejak pendiriannya dan telah melakukan ekspansi keenam kampus di San Antonio, Laredo, Harlingen dan Edinburg. Lebih dari 22,000 lulusan (dokter, dokter gigi, perawat, ilmuwan dan para profesional kesehatan yang beraliansi) bekerja di bidangnya, meliputi banyak tempat di Texas. Fakultas Pusat Ilmu Kesehatan adalah pemimpin internasional dalam kanker, penyakit jantung, diabetes, penuaan, pencegahan stroke, penyakit ginjal, ilmu tentang tulang, pencitraan riset, operasi pencangkokan, psikiater dan klinik ilmu saraf, manajemen rasa nyeri, genetik, perawatan, kesehatan teraliansi, ilmu kedokteran gigi dan banyak bidang lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, silakan klik di www.uthsscsa.edu SUMBER: Pusat Ilmu Kesehatan Universitas Texas KONTAK: Will Sansom, +1-210-567-2579, atau Lucie Portela, +1-210-567-2570 keduanya dari Pusat Ilmu Kesehatan Universitas Texas Situs Web: http://www.uthscsa.edu/

Copyright © ANTARA 2007