Kami berharap bus massal (BRT) tersebut mampu memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat di wilayah Malang raya, sekaligus berfungsi untuk mengurai kemacetan. Begitu tiga daerah di Malang raya siap, BRT akan dioperasikan,"
Malang (ANTARA News) - Wilayah Malang raya tidak lama lagi segera memiliki transportasi massal yang terkoneksi dan melintasi tiga wilayah itu, yakni "Bus Rapid Traffic" (BRT).

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Jawa Timur, Dr Handi Priyanto, di Malang, Senin, mengemukakan BRT tersebut rencananya akan melintasi tiga wilayah di Malang raya, yakni Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu.

"Kami berharap bus massal (BRT) tersebut mampu memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat di wilayah Malang raya, sekaligus berfungsi untuk mengurai kemacetan. Begitu tiga daerah di Malang raya siap, BRT akan dioperasikan," ujarnya.

Untuk tahap awal pengoperasian, lanjutnya, akan disiapkan 50 bus hibah dari Kementrian Perhubungan. Sambil menunggu datangnya BRT tersebut, Dishub di Malang raya menyiapkan haltenya. Halte yang bakal dibangun itu disesuaikan dengan rute bus, rencanaya rute bus akan melewati Lawang, Kota Batu, Kota Malang, dan Kepanjen.

Meski nantinya ada BRT, kata Handi, tidak akan mematikan angkutan umum yang selama ini telah beroperasi di Kota Malang karena rute yang dilalui oleh BRT berbeda dengan rute angkutan umum. "Angkutan tidak dimatikan, namun akan difungsikan sebagai pengumpan penumpang, artinya kita padukan peran bus dan angkutan umum," tuturnya.

Sebelumnya Kepala Bappeda di wilayah Malang raya juga berkomitmen akan membangun infrastruktur jalan yang terkoneksi, khususnya jalan-jalan alternatif guna mengurai kemacetan arus lalu lintas di tengah kota. Contohnya, jalan alternatif dari Lawang (Kabuapten Malang) langsung menuju Kota Batu lewat Wonosari dan jalan tembus mulai dari kawasan Dieng (Kabupaten Malang) langsung ke Junrejo (Kota Batu), sehingga tidak melewati jalur tengah Kota Malang.

Pewarta: Endang Sukarelawati
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2015