Jakarta (ANTARA News) - Vokalis Fadly punya cerita tentang pemilihan nama album "Intersisi" milik Musikimia, yang ia sebut pemberian seorang teman.

"Soalnya, istilah 'intersisi'' belum ada di Wikipedia hehehe," canda Fadly.

Fadly, Yoyo (drum), Rindra (bass) dan Stephan Santoso (gitar) melihat "Intersisi" sebagai himpunan, diantara perbedaan ada satu titik yang sama.

"Musik yang mempertemukan kita," kata Fadly.

Musik pula yang membuat Musikimia "bersenyawa" dengan musisi lintas genre dalam album mereka, Gugun dari Gugun Blues Shelter, Stevi Item, Nikita Dompas, Eben Burgerkill dan Bondan Prakoso.

Menunjuk lima produser untuk mengarahkan mereka dinilai Fadly sebagai upaya untuk meredam empat kepala dalam membuat album.

"Kalau kami berempat, banyak bertengkar," kata dia.

Menggarap album perdana untuk grup yang baru, Fadly menilai karya kali ini paling menantang sepanjang kariernya karena ia harus menyanyikan notasi yang belum pernah ia bawakan.

Bagi Rindra, album ini merupakan pengalaman berharga karena mereka masih dapat berkarya di usia yang sekarang.

Yoyo mengungkapkan rasa bahagianya setelah album perdana mereka dikerjakan dalam waktu yang cukup lama.

"Semangat bermusik saya kembali bergairah," kata Yoyo.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016