Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan akan membuka Kongres Legiun Veteran Republik Indonesia IX, di Istana Negara 26 Maret 2007, kata Kepala Humas LVRI, Gaffar Lazim, setelah bertemu dengan Presiden Yudhoyono di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Kamis. Pada pertemuan itu, Presiden Yudhoyono didampingi Menteri Pertahanan Yuwono Sudarsono, Menko Polhukkam Widodo AS, dan Panglima TNI Marsekal TNI Djoko Suyanto. Gaffar menjelaskan dalam tradisinya setiap Kongres LVRI akan dibuka Presiden dan ditutup Wakil Presiden. "Inti pokok pada kongres itu antara lain pertanggungjawaban pengurus 2002-2007, selanjutnya pemilihan Ketua LVRI periode 2007-2012," ujarnya. Pada pertemuan dengan Presiden itu, menurut Gaffar, Presiden Yudhoyono mengungkapkan rasa kagumnya kepada sejarah kemerdekaan bangsa, termasuk jasa para anggota LVRI. Menurut Gaffar, saat ini perwira muda di Indonesia cendrung tidak terlalu mengerti lagi makna Veteran dan apa itu Legiun Veteran, sehingga tetap dibutuhkan pembelajaran wawasan kebangsaan untuk meningkatkan pemahaman semangat juang dan nilai-nilai patriotisme pejuang kemerdekaan. (*)

Copyright © ANTARA 2007