Jakarta (ANTARA News) - Komunitas Teman Ahok mendapatkan dana dari penjualan berbagai jenis merchandise yang berhubungan yang Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

"Kami tidak menerima donasi uang, kami mendapatkan dana dari penjualan merchandise seperti kaos, gelang atau aksesori lain yang berhubungan dengan Pak Ahok," kata relawan Teman Ahok, Saifullah Hamdani di Jakarta, Jumat.

Ia mengatakan, merchandise tersebut dijual di booth-booth Teman Ahok yang tersebar di mall di kawasan Jakarta. Selain itu juga terdapat di posko-posko yang jumlahnya lebih dari 100.

"Dana yang dihasilkan sangat luar biasa. Kami juga menampilkannya di website agar transparan," kata Saifullah yang bergabung dengan Teman Ahok sejak setahun silam.

Hingga saat ini, komunitas ini sudah mengumpulkan lebih dari 780 ribu kartu tanda penduduk warga DKI Jakarta sejak sekitar pertengahan tahun lalu.

Saifullah optimistis Teman Ahok mampu mencapai target satu juta KTP sebelum Juli 2016.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016