Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid menghadiri acara doa dan dzikir bersama siswa kelas XII SMA Lab School Jakarta dalam rangka persiapan menghadapi Ujian Nasional bulan depan.

"Kami sebagai orang tua dulu juga menghadapi ujian seperti kalian saat ini. Dan dalam pikiran kami dahulu kami akan berusaha sekuat tenaga untul berhasil dan sukses," katanya pada Kamis malam seperti dilansir keterangan tertulis MPR.

Hidayat menegaskan agar semua siswa siap dan berani menghadapi ujian nasional. Generasi muda Indonesia harus optimistis dalam menghadapi tantangan seberat apapun.

"Bahagiakan guru, sekolah dan orang tua kalian dengan berhasil lulus ujian dengan nilai terbaik. Yakinlah Allah SWT akan melindungi dan memberkahi setiap upaya dalam menghadapi tantangan, tapi semua harus dibarengi dengan berjalan di jalur-Nya, dan tidak mengecewakan-Nya," katanya.

Ia berharap ujian nasional dapat dijadikan sebagai tantangan positif yang harus dihadapi secara yakin.

Hidayat adalah salah satu orang tua murid yang turut berdoa dan berdzikir mendoakan anaknya yang menempuh pendidikan di sekolah itu.

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016