Palu, Sulawesi Tengah (ANTARA News) - Ketua Panitia Pelaksana Ujian Nasional tingkat SMA dan sederajat di Kota Palu, Yunus, mengatakan, hari ini juga naskah UN biasa didistribusikan ke subrayon.

"Distribusi naskah UN langsung dikawal Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Palu, Sadly Lesnusa," katanya, Rabu.

Yunus mengatakan, naskah UN sudah diamankan sejak 25 Maret 2016 di SMA Negeri 4 Palu dengan penjagaan ketat oleh petugas dan panitia.

Naskah UN biasa tersebut didistribusikan dari rayon Kota Palu kepada masing-masing subrayon yang ada di Ibu Kota Provinsi Sulteng.

Dikjar Kota Palu telah menetapkan tujuh subrayon yang akan menjadi penyelenggara UN biasa di Kota Palu.

Ketujuh subrayon itu adalah SMA Negeri 3 Palu dengan jumlah sekolah yang akan bergabung sebanyak 7 sekolah antara lain SMA Bala Keselamatan, SMA GKST, SMA Advent, SMA GPID dan SMA Ala-Azhar.

Berikutnya subryon 2 sebagai tempat pelaksanaan UN adalah SMA 4 Palu dengan jumlah sekolah yang akan bergabung sebanyak enam sekolah.

Sekolah itu adalah SMA Negeri 6, SMA Negeri 8, SMA PGRI, SMA Alkhaeraat, SMA Karuna Dipa dan SMA Khatolik.

Sementara subrayon 3 di SMA Negeri 1 Palu dengan sekolah yang akan bergabung antara laim SMA Negeri 2, SMA Negeri 5, SMA Negeri 7, SMA Negeri 9, SMA Madani, SMA Karya, SMA Negeri Olahraga, dan SMA MUhamadyah 1.

Subrayon 4 dilaksanakan di SMK 2 dengan sekolah yang bergabung antara lain SMK 5, SMK 5, SMK 7, SMK 8, SMK Pancasila, SMK Pelayaran, SMK Nurul Islam dan SMK Muhamadyah 1.

Sedangkan subrayon V tempat pelaksanaan UN di SMK 1 Palu dengan sekolah yang bergabung adalah SMK 3, SMK 4, SMK Bina Potensi, SMK Bala Keselamatan (BK), SMK Swadaya 1, SMK Swadayah 2, SMK Madasila, SMK Nusantara, SMK Islamic Center, SMK Alkhaeraat, SMK Toveaku dan SMK Amalia.

Subrayon VI dipusatkan di MAN 2 dan Subrayon VII di MAN 2 dengan sejumlah sekolah yang ikut bergabung.

Yunus mengatakan pelaksanaan UN akan bersamaan dengan UNBK (ujian nasional berbasis komputer) yang berlangsung secara nasional di Tanah Air mulai 4 April 2016.

Khusus Kota Palu baik UN biasa maupun UNBK sudah siap melaksanakan ujian sesuai waktu yang telah ditetapkan Kementerian Pendidikan Nasional.

Hanya saja khusus di Palu UNBK hanya dilaksanakan di lima sekolah. 

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2016