Jakarta (ANTARA News) - Keluarga besar pelukis kenamaan Affandi bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk Pemerintah Provinsi DI Yogyakarta berencana menggelar perayaan peringatan "The Centennial of Affandi" atau 100 Tahun Affandi di Yogyakarta. Menurut siaran pers Panitia Peringatan 100 Tahun Affandi yang diterima ANTARA News di Jakarta, puncak dari perayaan tersebut akan dilaksanakan mulai bulan Mei sampai September 2007. Berbagai kegiatan dalam perayaan tersebut akan berisi berbagai pertunjukan baik seni tradisi maupun modern seperti wayang kulit, ketoprak perupa dan panggung kesenian campur sari. Selain itu, terdapat pula acara kompetisi karnaval dan teater, pameran senirupa, penerbitan buku, dan aktivitas lainnya. Kegiatan ini diawali dengan pameran tunggal seni lukis anak tunggal Affandi, Kartika, yang bertajuk "Dari Kartika Untuk Affandi" yang bertempat di V-Art Gallery Jalan Laksda Adisucipto Nomor 165, Yogyakarta, pada tanggal 10 hingga 25 Maret. Pameran itu dibuka oleh Ketua Yayasan Seni Rupa Indonesia Miranda Goeltom pada 10 Maret 2007 pukul 19.00 WIB di V-Art Gallery. Dalam pameran tersebut, Kartika Affandi menyumbangkan 24 lukisannya untuk dipamerkan dan dijual sebagai salah satu upaya untuk menggalang dana bagi pelaksanaan perayaan 100 Tahun Affandi. Puncak peringatan yaitu berupa pertunjukan Wayang Kulit Pakeliran Padat dengan Dalang Ki Manteb Sudarsono dan mengambil cerita Banjaran Sukrosono bertempat di Lapangan Universitas Sanata Dharma, 19 dan 20 Mei. Pertunjukan yang menceritakan kisah Banjaran Sukrosono itu diselenggarakan karena Affandi adalah salah seorang penggemar wayang dan tokoh yang dikaguminya adalah Sukrosono. Sedangkan pada tanggal 20 Mei akan diselenggarakan Festival Affandi sekaligus peresmian Jalan Affandi yang menggantikan nama Jalan Gejayan. Festival akan diisi dengan kompetisi karnaval yang mengikutsertakan 900 Prajurit Bregodho, marching band dari AAU, dan beragam elemen masyarakat seni Yogyakarta. Selain karnaval, terdapat pula bazar seni di Universitas Sanata Dharma yang diselenggarakan bekerjasama dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Penanaman Modal Sleman dan Dewan Kerajinan Nasional DIY. Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara perayaan 100 Tahun Affandi dapat menghubungi Kantor Museum Affandi Jl. Laksda Adisucipto 167 Yogyakarta. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007