La Coruna, Spanyol (ANTARA News) - Real Madrid menurunkan kekuatan penuh menghadapi laga pamungkas La Liga Spanyol musim 2015/2016 dengan melawat ke markas Deportivo La Coruna di Stadion Riazor, Sabtu.

Trio penyerang andalan mereka, Gareth Bale, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo, diturunkan sejak awal demi menjaga peluang untuk meraih kemenangan penuh sembari menantikan keteledoran Barcelona di laga lain agar tim besutan pelatih Zinedine Zidane itu bisa merebut gelar juara musim ini.

Madrid saat ini berada di urutan kedua dengan raihan 87 poin terpaut satu angka dari juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen sementara Barcelona (88).

Menariknya, James Rodriguez hanya memulai dari bangku cadangan sebab lini tengah Madrid diisi komposisi Luka Modric, Casemiro dan Toni Kroos.

Sementara itu di kubu tuan rumah, pelatih Victor Sanchez menerapkan skema 4-4-2 dengan menurunkan duet Lucas Perez dan pemain pinjaman dari Liverpool, Luis Alberto, di lini depan.

Susunan pemain yang akan diturunkan kedua tim di awal laga seturut laman resmi La Liga.

Deportivo La Coruna (4-4-2): Stipe Pletikosa (PG); Manuel Pablo, ALejandro Arribas, Sidnei, Fernando Navarro; Fede Cartabia, PEdro Mosquera, Alex Bergantinos, Faycal Fajr; Lucas Perez, Luis Alberto
Pelatih: Victor Sanchez

Real Madrid (4-3-3): Keylor Navas (PG); Daniel Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Gareth Bale, Karim Benzema, Cristiano Ronaldo
Pelatih: Zinedine Zidane

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016