Jayapura (ANTARA News) - Ratusan pemeluk Kristiani di Kota Jayapura, Provinsi Papua, mengikuti ibadah gabungan peringatan Hari Pentakosta kedua jemaat-jemaat se-Rayon A di halaman Kantor Gubernur Papua, Senin, sejak pukul 09.00-12.00 WIT.

Ratusan penganut Kristiani yang terdiri atas orang dewasa dan anak-anak ini begitu khusyuk mengikuti prosesi ibadah yang bertemakan "bertekun dan sehati meningkatkan pelayanan demi kesejahteraan umat dan kemuliaan Tuhan".

Yohana Djitmau, salah seorang umat, mengatakan dalam pembacaan firman Tuhan juga diisi pembacaan doa epiklese serta refleksi yang dibawakan oleh Pendeta Hiskia Rollo.

"Doa epiklese adalah salah satu bagian pada liturgi Perjamuan Kudus atau Ekaristi yang berisi permohonan akan kehadiran Roh Kudus," katanya seusai mengikuti ibadah.

Menurut Yohana, selain itu juga dilakukan pengucapan doa berantai oleh pelayan Tuhan yang ditunjuk, berupa bentuk doa berantai dalam empat bahasa.

Tidak hanya itu, peringatan Hari Pentakosta kedua ini juga bersubtemakan "melalui Pentakosta jemaat-jemaat se-Rayon A terus menyatakan kebersamaan dalam persekutuan yang sehati untuk meningkatkan tri panggilan gereja di tengah masyarakat demi kemuliaan Tuhan".

Prosesi ibadah peringatan Hari Pentakosta kedua ini pun diisi dengan sejumlah paduan suara, sendra tari dan vokal grup dari jemaat-jemaat.

Biasanya, ibadah gabungan peringatan Hari Pentakosta kedua dilakukan di beberapa titik lokasi, dan umumnya dilaksanakan di pantai sehingga sehabis ibadah umat dapat langsung berekreasi bersama keluarga. 

Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016