Surabaya (ANTARA News) - Hujan deras yang mengguyur pada Rabu dinihari menjadikan kawasan perumahan di Kedung Klinter dan sebagain jalan di Kawasan Industri Rungkut(Surabaya Industrial Estate Rungkut), Surabaya Selatan, dilanda banjir. Sejumlah warga di Kedung Klinter mengemukakan, hujan lebat yang mengguyur Surabaya sejak pukul 01.00 WIB mengakibatkan rumah warga di daerah itu terendam air sekira 30 hingga 40 Cm. "Air masuk dan menggenangi rumah penduduk sekitar pukul 03.00 WIB," kata salah seorang warga di kawasan Kedung Klinter II Surabaya. Banjir tersebut diduga akibat saluran air yang berada di lokasi perumahan tidak berfungsi sehingga jika terjadi hujan lebat selama beberapa jam sebagian besar permukiman yang berada di lokasi itu banjir. Sementara itu, banjir juga terjadi pada sebagian ruas jalan di kawasan SIER kondisi ini mengakibatkan banyak kendaran roda dua yang mogok, kendaraan berjalan merayab dan menimbulkan kemacetan sejalan dengan ribuan karyawan di kawasan industri itu yang masuk kerja pada pukul 06.00 WIB. Badan Meteorologi dan Geofisika sebelumnya memprediksi bahwa hujan masih akan mengguyur wilayah Surabaya dan sekitarnya hingga akhir Maret 2007. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007