Jakarta (ANTARA News) - Paul Pogba dan Antoine Griezmann akan kembali masuk starting line-up skuad Prancis melawan Swiss Senin dini hari nanti untuk menentukan siapa dari kedua tim yang menjadi juara Grup A Euro 2016.

Tuan rumah turnamen ini sudah lolos ke 16 Besar, sedangkan Swiss hanya memerlukan satu poin untuk merebut satu tempat pada babak knockout.

Namun perjalanan Prancis tidaklah mulus karena harus dibantu gol-gol menit terakhir untuk menentukan menang dari Rumania dan Albania.

Kabar tim

Swiss akan tanpa gelandang Valon Behrami karena cedera lutut. Sedangkan striker Haris Seferovic harus memberi tempat kepada Breel Embolo karena pelatih Swiss Vladimir Petkovic berusaha lebih menyegerkan timnya.
Untuk kubu Prancis, karena Pogba dan Griezmann kembali masuk starting line-up, maka Anthony Martial dan Kingsley Coman harus tersingkir sehingga pelatih Didier Deschamps kemungkinan menurunkan starting-eleven yang sama dengan saat melawan Rumania.
Gelandang N'Golo Kante dan striker Olivier Giroud sudah terkena satu kartu kuning sehingga harus hati-hati untuk tidak terkena larangan main.

Statistik
Ini adalah pertemuan ke-38 kedua tim. Prancis menang 16 kali dari 37 pertandingan sebelumnya, sedangkan Swiss menang 12 kali.
Prancis dan Swiss berada pada grup sama untuk keempat kalinya dalam tujuh turnamen besar (Euro 2004, Piala Dunia 2006, Piala Dunia 2014, Euro 2016).
Prancis tak terkalahkan pada tiga pertemuan mereka sebelumnya dengan Swiss pada turnamen-turnamen besar, dengan menang pada Euro 2004 dan Piala Dunia 2014, serta seri pada Piala Dunia 2006.
Tercipta tujuh gol di antara kedua tim pada pertemuan terakhir mereka pada Piala Dunia 2014 (Prancis 5-2 Swiss), melebihi jumlah gol yang tercipta pada empat pertemuan sebelumnya (enam gol). Ketujuh gol diciptakan oleh tujuh pemain berbeda.
Prancis adalah satu-satunya tim dari 24 tim Euro 2016 yang memenangkan semua dari pertandingannya selama 2016 (enam kali).
Kemenangan ketujuh berturut-turut melawan Swiss akan menjadi rekor tersendiri sejak menang 14 kali berturut-turut dari Maret 2003 sampai Februari 2004.
Prancis tidak pernah melepaskan tembakan mengenai sasaran sebelum babak pertama pada Euro 2016.
Sembilan dari 10 gol terakhir Prancis pada Piala Eropa tercipta pada babak kedua. Pada Euro 2016, tiga dari empat gol mereka tercipta pada menit 89 dan setelahnya.
Swiss tidak pernah lolos ke babak knockout Piala Eropa.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016