London (ANTARA News) - Pelatih klub sepabola Chelsea, Jose Mourinho, menayangkan rekaman video kepada para pemain klubnya untuk menangkal taktik intimidatif yang besar kemungkinan diterapkan lawan tandingnya, klub Valencia, menjelang pertandingan kedua tim dalam babak perempat final Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Inggris. Valencia tiba di London mengusung kenangan pahit, karena terlibat perkelahian dengan klub Inter Milan di Mastalla. Buntutnya, David Navarro terkena larangan bermain selama delapan bulan, karena terbukti ambil bagian dalam perkelahian itu. Kedua tim dikenai denda oleh Asosiasi Sepakbola Eropa (UEFA). Sementara itu, lima pemain, mencakup kapten Carlos Marchena, dikenai hukumnan. tulah situasi yang membuat Mourinho was-was ketika Chelsea berhadapan dengan tim dari Spanyol. Namun, ia tetap yakin para pemainnya akan tampil tanpa hambatan. Ia mengatakan, "Saya telah berulangkali mengatakan kepada para pemain tentang hal yang sama, termasuk dalam setiap pertandingan ketika berhadapan dengan tim-tim Latin. Saya Berkata kepada mereka bahwa mentalitas dari masing-masing tim sungguh berbeda." Warga Portugal itu pun menimpali, "Mentalitas yang dikembangkan dalam sepakbola Inggris lebih menekankan pada kehendak untuk tidak mencerca siapa pun. Orang diajak menghormati keberadaan orang lain. Ketika kompetisi UEFA digelar hal itu tentunya sedikit berbeda, dan engkau harus bersiap." Ketika berkomentar mengenai makna "good football", ia mengatakan, "Saya menunjukkan kepada mereka satu contoh dari tayangan video tentang pertandingan antara Valencia dan Inter Milan." "Inilah satu contoh tentang situasi dalam mana kita dituntut bersikap cerdas. Ketika saya menyaksikan Valencia saya berpendapat bahwa mereka merupakan tim yang telah bermain dengan baik. Mereka memeragakan `good football`," katanya. "Apa yang akan terjadi di akhir pertandingan merepakan garis bagian dari perjalanan hidup. Saya tidak khawatir. Saya kira mereka datang ke sini untuk bertanding dan tidak untuk berkelahi," katanya lagi. Valencia kini diterpa oleh ancaman larangan bermain dan cedera bahu yang dialami pemain Fernando Morientes. David Villa akan berperan sebagai penyerang. Spekulasi juga merebak seputar kepindahan Villa ke Chelsea. Mourinho tampak menjaga jarak ketika berbicara soal kepindahan Villa. Ia mengatakan, "David Villa pemain yang berbakat. Namun Chelsea tidak ingin memberi aba-aba seputar dirinya. Ini juga berkaitan tentang harga." Chelsea juga menghadapi masalah cedera pemain. Joe Cole kini sedang menjalani masa pemulihan setelah mengalami cedera patan kaki. "Ia (Cole) tidak lagi cedera. Siap untuk tampil atau tidak tampil masih dalam keraguan," kata Mourinho. Chelsea tidak menyertakan pemain Belanda, Arjen Robben dan Michael Essien, dalam laga melawan Valencia, demikian laporan Reuters. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007