Karbala (ANTARA News) - Satu bom mobil bunuh diri, paling sedikit telah menewaskan 34 serta melukai puluhan lainnya di kawasan perbelanjaan di kota suci Karbala, Sabtu. "Sebanyak 34 orang tewas dan puluhan luka, 12 di antaranya luka berat," kata Gubernur Akhil Khazali kepada stasiun televisi pemerintah. Jurubicara keamanan setempat, Rahman Mushawi, sebelumnya mengemukakan 40 tewas dalam ledakan yang terjadi di luar kompleks terminal bus, parkiran dan pasar tersebut. Khazali mengatakan larangan berkendara telah diberlakukan hingga waktu yang belum ditentukan setelah ledakan terjadi. "Ledakan ini sudah direncanakan secara sungguh-sungguh karena pelaku mengincar kawasan ramai," kata Khazali. Seorang petugas keamanan sebelumnya mengemukakan ledakan tersebut terjadi sekitar pukul 9:15 pagi waktu setempat (05:15 GMT), sekitar 200 meter dari tempat penghormatan bagi Imam Hussein, demikian AFP.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007