Jakarta (ANTARA News) - Pecatur muda Indonesia, GM Susanto Megaranto dan MIW Irene Kharisma Sukandar, meraih kemenangan pada babak keempat turnamen catur Dubai Terbuka 2007 di Dubai, Uni Emirat Arab, Rabu malam waktu setempat. Setelah kemenangan babak keempat itu Susanto mengumpulkan 3 poin setelah mengalahkan pecatur Prancis, IM Sharif Mehrshad. Irene meraih 1,5 poin dengan mengalahkan pecatur non gelar Iran Koohestani Sh, namun pecatur Indonesia lainnya IM Salor Sitanggang mengumpulkan (2,5) setelah bermain remis melawan Raes Abdulqader dari Syria. GM Edhi Handoko harus tetap dengan 2,5 poin setelah kalah dari pecatur Uni Emirat Arab, FM Abdul Majeed Mohamad. demikian menurut situs turnamen tersebut. Dengan mengantongi hasil tersebut, maka peringkat untuk sementara ini adalah: 1-10 : GM Pantsulaia Levan, GM Gelashvili Tamaz, IM Safarli Eltaj, GM Darmen Sadvakasov, GM Anastian Ashot, GM Guseinov Gadir, GM Kotanjian Tigran, GM Sturua Zurab,IM Sundararajan Kidambi,IM El Taher Fouad dengan point 3,5 untuk bersaing ketat pada babak berikutnya. Pada Peringkat 11-26: GM Susanto Megaranto, GM Kotsur Pavel, GM Koneru Humpy, GM Bagheri Amir, GM Al-Modiahki dengan poin 3. Peringkat 27-48: GM Edhi Handoko, Tirta Chandra dan unggulan pertama GM Ehlvest Jaan dengan point 2,5. Peringkat 49-81: IM Salor Sitanggang, GM Zhu Chen dengan poin 2. Peringkat 82-96: WFM Irene dengan poin 1,5. (*)

Copyright © ANTARA 2007