Jakarta (ANTARA News) - Adang Daradjatun, mantan Wakil Kepala Kepolisian Negara RI (Wakapolri) yang kini menjadi salah seorang calon Gubernur DKI Jakarta, meluncurkan buku biografinya berjudul "Pengabdian Tanpa Henti Adang Daradjatun Siap Mengabdi untuk Bangsa", di Jakarta Selatan, Minggu. Penulis buku biografi pop tersebut adalah dua wartawan senior, Threes Emir dan Julius Pour. Adang mengemukakan bahwa peluncuran buku itu tidak ada kaitan dengan pencalonannya sebagai bakal calon Gubernur Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS), melainkan cita-citanya untuk menceritakan akan pengalaman yang pernah dilaluinya sejak kecil sampai saat ini. "Sebenarnya rencana proses pembuatan biografi ini sudah lama, namun baru kali ini terealisasikannya," katanya. Dikatakannya, melalui buku itu dirinya mengajak masyarakat untuk mengetahui siapa dirinya yang sesungguhnya, dan bahasa yang disampaikan pun dalam gaya pop. Ia mengatakan, buku biografi yang terbit kali ini menjadi semacam "single hit". "Buku ini semacam lagu 'hit', kalau sudah ada beberapa 'hit' lagi saya membuat biografi yang lebih komprehensif, seperti layaknya sebuah buku biografi," katanya. Sementara itu, Threes Emir mengatakan, ketertarikan dirinya bersama Julius Pour untuk membuat biografi tersebut lantaran sosok Adang Daradjatun merupakan salah seorang contoh polisi yang sesungguhnya. "Sehat jasmaninya, jernih pikirannya, tegas sikapnya, tampil sederhana, dekat dengan masyarakat, serta lurus dalam jalan hidupnya," katanya. Menurut dia, tujuan pembuatan buku biografi itu adalah untuk membagikan secuil pengalaman dari perjalanan panjang Adang Daradjatun yang diharapkan berguna bagi generasi yang lebih muda. "Saya berharap akan lahir sosok-sosok seperti Bang Adang yang berdiri tegak menentang badai, yang setia pada cita-citanya yang hangat dalam keluarga, serta bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa," katanya menambahkan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007