London (ANTARA News) - Untaian bunga pantas diberikan kepada Manchester United karena menyabet gelar terhormat dalam Liga Utama Inggris, meski mengalami kekalahan dalam pertandingan di Old Trafford pada akhir musim kompetisi. Setelah melewati perburuan poin yang melelahkan dengan pesaing utamanya Chelsea di pertengahan bulan ini, United mengalami kekalahan 0-1 dari West Ham United pada pertandingan Minggu. Sir Alex Ferguson melukiskan pertandingan itu sebagai "kesempatan yang fantastis". Kemenangan itu justru mengamankan posisi West Ham untuk terus bertahan di Liga Utama Inggris. Nilai tambah pantas diterima United, karena telah menunjukkan kepada publik gaya bertanding yang mempesona. Sementara itu, gelandang Cristiano Ronaldo yang awalnya menerima cercaan dari publik kini justru mengundang decak kagum publik. Prestasi serupa diraih oleh rekannya dalam satu tim, yakni Wayne Rooney. Kedua pemain ini pantas menyandag gelar sebagai arsitek baru United selama musim kompetisi ini. Penampilan Ronaldo yang kerap meneror setiap barisan pertahanan lawan membuat grafik popularitasnya terus merangkak naik. Apalagi, pemain asal Portugal itu mampu menyarangkan sebanyak 23 gol ke gawang lawan. Ronaldo meraih tiga penghargaan tahunan sebagai Pemain Sepakbola Terbaik, dan medali dari badan sepakbola Inggris (FA). Selain itu kiprah Rooney tidak dapat dipandang sebelah mata. Penampilan barisan pertahanan dengan komandan Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic memberi kontribusi yang tidak sedikit bagi tim. Mereka telah menahan laju serangan lawan terlebih ketika menghadapi perburuan poin dengan pesaing utamanya, Chelsea. Sementara itu, striker Chelsea asal Pantai Gading, Didier Drogba, tidak kalah mengkilap karena menyarangkan sebanyak 20 gol. Chelsea sempat dirundung masalah pada pertengahan musim, ketika penjaga gawang Petr Cech mengalami cedera retak tulang. Selain itu, John Terry harus melewati operasi. "Setiap orang mengetahui bahwa kami tidak mampu mempertahankan gelar. Saya jadi orang pertama yang mengetahui hal itu," kata Jose Mourinho. "Saya memerlukan kiper yang terbaik. Saya memerlukan gelandang bertahan yang terbaik pula." Perseteruan pendapat sempat menerpa Mourinho dan milyuner pemilik Chelsea, Roman Abramovich, yang agaknya belum siap dengan rencana mentransfer pemain pada Januari. Spekulasi sempat merebak mengenai masa depan Mourinho di Chelsea. Di luar gencarnya perburuan dua raksasa tersebut, Liverpool dan Arsenal telah memperoleh "bayaran" setimpal. Liverpool akan menghadapi AC Milan dalam final Liga Champions yang digelar pada 23 Mei di Athena. Liverpool memiliki pemain handal asal Belanda, Dirk Kuyt, yang telah mencetak sebanyak 12 gol. Sementara itu, ambisi Arsenal tampak belum berjalan mulus. Penampilan Thierry Henry belum sepenuhnya menjanjikan. Sedangkan, pemain depan asal Belanda, Robin van Persie, belum pulih benar dari cedera. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007