Washington (ANTARA News) - Presiden Bank Dunia Paul Wolfowitz tidak akan mengundurkan diri di bawah kondisi "mendung" saat ini dan akan lebih mendorong agar masalah itu diputuskan Badan Bank Dunia untuk membersihkan namanya, kata pengacaranya, Rabu. "Wolfowitz tidak akan mundur di tengah suasana mendung dan ia ingin masalah ini diputuskan secara penuh oleh Badan Bank Dunia," katanya pengacara, Wolfowitz Robert Bennett, kepada Reuters. Sementara itu, para direktur eksekutif bank Dunia akan melanjutkan membahas masalah nasib Wolfowitz yang tersangkut skandal favoritisme kepada salah satu karyawannya yang juga pacarnya pada pertemuan Kamis. "Para direktur eksekutif kelompok Bank Dunia telah membahas masalah yang dilaporkan tim adhoc Bank Dunia dan pertemuan dengan tuan Wolfowitz kemarin. Pembahasan ini dilanjutkan pada Kamis," demikian pernyataan tertulis singkat Bank Dunia, Rabu. Pernyataan itu menyatakan bahwa dari laporan yang diungkapkan panel investigasi internal menemukan Wolfowitz telah melanggar aturan bank dalam menetapkan paket promosi dan pembayaran berlebih kepada sejawatnya, seorang karyawati bank tersebut. Pada pertemuan badan Bank Dunia Selasa itu Wolfowitz meminta dipertahankan pada jabatannya. (*)

Copyright © ANTARA 2007