Jakarta (ANTARA News) - PT Indosat Tbk membagi deviden untuk tahun buku 2006 senilai 50 persen dari laba bersih tahun 2006 atau sekira Rp700 miliar. Hal ini disampaikan oleh Direktur Keuangan Indosat, Wong Heang Tuck, melalui pesan singkatnya kepada ANTARA News, saat digelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Indosat di Jakarta, Selasa. Indosat membagi deviden pada tahun buku 2006 sebesar Rp129,75 per lembar saham atau sekitar Rp700 miliar karena laba bersih 2006 sebesar Rp1,41 triliun. Sedangkan sisanya akan digunakan sebagai cadangan modal yaitu 1 persen dan 49 persen untuk reinvestasi. (*)

Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007