Jakarta (ANTARA News) - Everton yang bermain tanpa manajer, tersingkir dari Liga Europa setelah dikalahkan Lyon 0-3 pada pertandingan Grup E kompetisi ini, Jumat dini hari tadi.

Mantan penyerang Chelsea Bertrand Traore yang menciptakan gol kemenangan 3-2 Lyon di Goodison Park beberapa hari sebelumnya, membuka pesta gol Lyon, sebelum pemain pengganti Houssem Aouar dan bekas pemain Manchester United yang diincar Everton, Memphis Depay, menciptakan dua gol berikutnya.

Everton makin merana ketika pada menit 80 Morgan Schneiderlin mendapatkan kartu kuning kedua sehingga harus meninggalkan lapangan.

Kekalahan yang diderita Everton yang sudah menelan lima kekalahan berturut-turut dalam semua kompetisi, selain seri 1-1 melawan Atalanta di Apollon Limassol, membuat The Toffees gagal lolos ke 32 Besar.

Tiga dari kekalahan itu diderita sejak Ronald Koeman dipecat. Pelatih sementara David Unsworth ingin menjabat pelatih penuh, namun hasil buruk belakangan ini tidak mendukung ambisinya itu, demikian laman ESPN.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017